Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Mediasi Buntu, Sule dan Nathalie Holscher Sepakat Cerai, Mereka Rahasiakan Alasannya

Selama hampir dua jam mediasi, Sule dan Nathalie Holscher tampaknya tak menemui titik terang untuk kembali rujuk.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
zoom-in Mediasi Buntu, Sule dan Nathalie Holscher Sepakat Cerai, Mereka Rahasiakan Alasannya
Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo
Kolase Sule dan Nathalie Holscher saat ditemui di Pengadilan Agama Cikarang, Rabu (20/7/2022). Dalam proses mediasi, mereka sepakat cerai. 

"Mulai dari sekarang sampai kapanpun aku akan bersamamu, aku akan menyayangimu, aku mau bersama-sama selalu sampai akhir hayat nanti," tutur Sule di Taulany Tv.

Saat itu, Sule juga berjanji tidak ada wanita lain selain Nathalie.

"Sampai kamu bisa merawat aku, aku juga bisa merawat kamu."

"Aku berjanji tidak ada wanita lain selain kamu," sambung Sule.

Nathalie kemudian menerima lamaran Sule.

Menikah

Pada 15 November 2020, Sule dan Nathalie meresmikan hubungan mereka dalam ikatan pernikahan.

Berita Rekomendasi

Acara tersebut berlangsung di Tsamara Resto, Jatisampurna, Bekasi, Jawa Barat.

Sule menyerahkan mahar berupa seperangkat alat salat, emas 75 gram, dan uang Rp 200 juta.

Pernikahan Sule dan Nathalie Holscher yang digelar besok siap disiarkan secara langsung, ada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Pernikahan Sule dan Nathalie Holscher yang digelar besok siap disiarkan secara langsung, ada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Kolase Instagram @raffinagita1717 dan @amorphotoworks)

Nathalie Holscher tak ingin bergantung dengan Sule

Sebelum berkolaborasi dengan Sule, Nathalie telah memiliki kanal YouTube pribadi.

Nathalie sudah menjadi yatim piatu di usia 20 tahunan.

Ia memiliki tiga adik.

"Karena enggak mau terlalu banyak meminta sama suami, pengin membahagiakan diri sendiri aku bisa beli ini, ini."

"Jadi enggak mau apa-apa dikit-dikit sama suami karena aku juga punya adik-adik," kata Nathalie Holscher, dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo.

Nathalie juga masih menerima endorsement.

Di ambang perceraian, berikut kisah cinta Nathalie Holscher dan Sule yang bertemu pada tahun 2012. (Kolase Tribunnews/ Instagram @nathalieholscher)
Rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule pernah dikabarkan retak

Sebelum menggugat cerai pada saat ini, rumah tangga Nathalie pernah dikabarkan retak.

Dikabarkan, Nathalie tak satu rumah dengan Sule sejak Februari 2021.

Saat itu, ia terlihat kerap sahur bersama adiknya.

Diketahui, Nathalie tak sengaja melihat percakapan Sule dengan Putri Delina.

Dalam direct message atau DM Instagram, Sule seolah menenangkan Putri terkait posisi sang ibu yang tak akan terganti.

"Yang pertama yang terbaik Teh, ayah masih sayang mamah," tulis Sule kepada Putri saat itu.

Hal tersebut membuat Nathalie merasa sedih dan tak dihargai sebagai istri.

"Kenapa aku jadinya sedih, karena aku baru nikah kok enggak lihat aku," ujar Nathalie, dikutip dari YouTube Uya Kuya Tv.

Kemudian hubungan mereka membaik dan Nathalie kembali ke rumah Sule pada akhir April 2021.

Di ambang perceraian, berikut kisah cinta Nathalie Holscher dan Sule yang bertemu pada tahun 2012. (INSTAGRAM/@ ferdinan_sule)
Nathalie Holscher gugat cerai Sule

Gugatan cerai yang diajukan Nathalie kepada Sule dibenarkan oleh Panitera Pengadilan Agama Cikarang, Maman Suherman.

Pihak Pengadilan Agama Cikarang pun telah menerima gugatan yang didaftarkan oleh kuasa hukum Nathalie.

"Jadi memang betul ya Pengadilan Agama Cikarang itu telah menerima perkara gugatan yang berupa e-Court."

"Perkara tersebut berdasarkan surat gugatannya yaitu tanggal 3 Juli 2022 atas nama Nathalie Holscher," jelasnya, dikutip dari Tribunnews.

"Yang dikuasakan kepada Maja Besar Surya melawan Sutisna, yang masuk ke Pengadilan Agama Cikarang."

"Gugatan itu telah diverifikasi oleh Pengadilan Agama Cikarang pada tanggal 5 Juli 2022," lanjutnya.

Rencananya, sidang perdana untuk mediasi keduanya akan dilaksanakan pada Rabu (20/7/2022) mendatang.

"Kemudian telah ditunjuk majelis hakimnya oleh Ketua Pengadilan Agama Cikarang pada tanggal yang sama."

"Telah ditetapkan juga di sidangnya, yaitu pada tanggal 20 Juli 2022 hari Rabu," tuturnya.

(Tribunnews.com,Alivio/ Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo/Kompas.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas