Andibachtiar Yusuf Siap Memulai Produksi Web Series 'Catatan Akhir Sekolah'
Andibachtiar Yusuf didapuk sebagai sutradara dalam web series dari film hits tahun 2005, 'Catatan Akhir Sekolah'.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Andibachtiar Yusuf didapuk sebagai sutradara dalam web series dari film hits tahun 2005, 'Catatan Akhir Sekolah'.
Ucup sapaan akrabnya mengatakan bahwa series yang akan mulai proses syuting itu berbeda dengan filmnya di tahun 2005.
Hanya saja ada benang merah yang masih sama yakni untuk jadi terkenal di masa SMA.
Menurutnya rasa ingin dikenal adalah perasaan umum remaja SMA.
Baca juga: Cerita Sulitnya Produksi Film, Andibachtiar Yusuf Harap Masyarakat Sering Menonton di Bioskop
"Cerita gak sama dengan 2005, CAS itu saya artiin bahwa momen untuk dikenang sama sekolahnya jadi gak harus sama," ujar Andibachtiar Yusuf di kawasan Kebon Sirih Jakarta Pusat, Jumat (29/7/2022).
"Kalau dulu mereka bikin film pendek ditayangin di kelulusan tapi di sini mau bikin pensi ngembaliin pensi ke sekolah hingga akhirnya mereka mau dikenal satu sekolah, keinginan untuk dikenal satu sekolah kan emang keinginan kita yaa," terangnya.
Series tersebut akan diproduksi oleh Paragon Picture dan Ideosource Entertaiment dan rencananya akan tayang di platform Vision+.
"Kenal sama Ucup udah lama sampai beberapa waktu lalu saya bilang mau bikin series SMA, karena ada keresahan kenapa film SMA gak ada kenakalan tapi isinya baik-baik aja," ucap Robert Rony produser Paragon Picture.
"Selain membawa kembali nostalgia Catatan Akhir Sekolah yang banyak digemari, kami juga ingin memberikan konten yang fresh, penuh hiburan dan relatable dengan anak-anak muda," ujar Clarissa Tanoesoedibjo selaku Managing Director Vision+.
Sebagai sutradara, Andibachtiar Yusuf memastikan bahwa kenalakan SMA yang akan ia tampilkan masih dalam batas wajar.
"Kenakalannya disamain dengan tahun ini sih tapi masih ada lah kayak cabut sekolah, ngerokok, ciuman tapi gak seekstrim drugs dan sex," ungkap Ucup.
Nantinya Serial original Catatan Akhir Sekolah diperankan oleh Arya Mohan sebagai Javit, Azela Putri sebagai Anggita,Sarah Beatrix sebagai Dini, Kaçamelyv Prakaca sebagai Grace, Dhirgham sebagai Mario, dan Geraldo Chandra sebagai Robert.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.