Cerita Ernest Prakasa Berjuang Tampil Lebih Muda untuk Jadi Pasangan Laura Basuki
Ernest Prakasa kembali memerankan tokoh Erwin di film Cek Toko Sebelah 2 yang sedang melakukan proses syuting.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ernest Prakasa kembali memerankan tokoh Erwin di film Cek Toko Sebelah 2 yang sedang melakukan proses syuting.
Ia menceritakan perjuangannya untuk tampil seperti pria 27 tahun yang akan meminang kekasihnya, Natalie yang diperankan Laura Basuki.
Baca juga: Syuting Film Cek Toko Sebelah 2, Ernest Prakasa Puji Kualitas Komedi Laura Basuki
Sadar usianya terpaut jauh dari karakter Erwin, Ernest pun melakukan berbagai hal untuk membuatnya lebih terlihat muda.
"Gue urunin berat badan target 5 kilo tapi baru turun 4 kilo supaya aura bapak-bapaknya berkurang gitu lho," tutur Ernest Prakasa di kawasan Fatmawati Jakarta Selatan, Senin (8/8/2022).
"Saya kan (umur) 40 harus memerankan umur 27 tahun, jadi catering sehat menunya karbohidrat dibatasin goreng-gorengan dikurangin. Lumayan hampir 4 kilo tuh," terangnya.
Tak hanya itu, Ernest yang sebelumnya tak pernah melakukan perawatan untuk wajah kali ini harus rutin agar wajahnya terlihat lebih muda.
Demi bisa mengimbangi Laura Basuki, Ernest rela menjalani rangkaian perawatan wajah yang masih cukup asing untik dirinya.
"Iya itu benar, saya perawatan wajah demi Laura Basuki. Ke klinik kecantikan seumur hidup nggak pernah, facial nggak pernah cuci muka pakai sabun aja jarang," kata Ernest sembari tertawa.
"Tapi demi Laura Basuki biar nggak kebanting-kebanting amat," lanjutnya.
Film Cek Toko Sebelah 2 direncanakan tayang akhir tahun ini, Ernest dan timnya baru saja menjalani proses syuting 11 hari.