Kerap Bongkar Trik Dukun, Pesulap Merah Ngaku Dapat Ancaman Santet: Saya Terima, Silakan
Pesulap Merah mengaku kerap mendapat ancaman santet saat membongkar trik dukun. Namun, Pesulap Merah mengaku tak takut dengan ancaman tersebut.
Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Pesulap Merah mengaku mengetahui semua fakta terkait santet.
Sehingga, ketika mendapat ancaman tak berimbas apapun untuknya.
"Sudah sering dan nggak ngefek di saya, saya tau faktanya dan hal seperti itu nggak ada," ujar Pesulap Merah.
Sementara itu, Pesulap Merah mengaku tak takut dengan adanya ancaman santet.
Pesulap Merah mengaku lebih takut dengan pertanggungjawabannya saat di akhirat nanti.
Baca juga: Dianggap Hina Profesi Dukun, Marcel Radhival Alias Pesulap Merah Dilaporkan ke Polisi
"Saya justru lebih takut ketika nanti saya dimintai pertanggung jawaban dengan Tuhan saya, Allah," ujar Pesulap Merah.
Pesulap Merah Dilaporkan ke Polisi oleh Persatuan Dukun
Pesulap merah baru saja dilaporkan oleh Persatuan Dukun se Indonesia ke Polres Metro
Jakarta Selatan.
Dikutip dalam kanal YouTube Cumi cumi, Selasa (9/8/2022), salah satu anggota Persatuan Dukun membeberkan alasannya melaporkan Pesulap Merah.
"Jadi beredar video di sosial media yang dilakukan oleh Marcel Radhival yang menghina profesi dukun," ujarnya.
Sikap Pesulap Merah itu langsung mengundang reaksi dari para dukun-dukun di Indonesia.
Sehingga, mereka memutuskan untuk melaporkan Pesulap Merah ke polisi.
"Akhirnya mengundang reaksi para dukun, sehingga para dukun mengambil sikap dan melaporkan Pesulap Merah ke Polres Metro Jakarta Selatan," ujarnya.
Sementara itu, Pesulap Merah diduga menyebut dukun sebagai pelaku penipuan dan pencabulan.