Sinopsis Pinocchio, Tayang Mulai 8 September 2022 di Disney+ Hotstar
Sinopsis Pinocchio, kisah boneka kayu dan petualangannya untuk menjadi anak laki-laki normal, akan tayang di Disney+ Hotstar pada 8 September 2022.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sinopsis film Pinocchio yang akan tayang mulai Kamis (8/9/2022) di Disney+ Hotstar.
Film Pinocchio adalah film bergenre adventure, comedy, dan drama yang disutradarai oleh Robert Zemeckis.
Melansir dari laman IMDb, aktor dan aktris yang membintangi film ini di antaranya Benjamin Evan Ainsworth, Tom Hanks, serta Joseph Gordon-Levitt.
Diketahui film Pinocchio mengadaptasi aksi langsung film animasi Walt Disney tahun 1940 berdasarkan novel anak berjudul The Adventures of Pinocchio (1883) karya Carlo Collodi.
Film Pinocchio menceritakan boneka kayu dan petualangannya untuk menjadi anak laki-laki yang sesungguhnya.
Berikut ini sinopsis film Pinocchio yang Tribunnews rangkum dari IMDb dan sumber lainnya, Kamis (1/9/2022).
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Mumun: Tayang Mulai Hari Ini, 1 September 2022
Sinopsis Film Pinocchio
Film Pinocchio menceritakan seorang pemahat kayu yang sudah tua bernama Geppetto, ia tinggal di sebuah desa di Italia.
Geppetto menemukan potongan kayu yang terlihat cocok untuk dijadikan boneka kayu.
Saat Gappetto akan berangkat bekerja, terjadi sebuah keajaiban yakni potongan kayu yang ia simpan tersebut tiba-tiba bisa berbicara layaknya manusia.
Ia pun membentuk potongan kayu itu menjadi seperti boneka anak laki-laki.
Baca juga: Sinopsis Until Tomorrow, Tayang Mulai 29 September 2022 di Bioskop
Setelah boneka tersebut selesai dipahat, secara mengejutkan ternyata bonekanya bisa berjalan, berlari, dan makan seperti anak laki-laki pada umumnya.
Geppetto kemudian memberi nama boneka kayu itu Pinocchio.
Ia juga memperlakukannya seperti anaknya sendiri.