Sinopsis Film First Kill, Aksi Penyelamatan Anak dan Istri dari Penculikan, di Bioskop Trans TV
Berikut ini sinopsis film First Kill yang akan tayang malam ini, Sabtu (10/9/2022) pukul 23.30 WIB. Film First Kill berkisah tentang seorang ayah yang
Penulis: Tartila Abidatu Safira
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sinopsis film First Kill yang akan tayang malam ini, Sabtu (10/9/2022) pukul 23.30 WIB.
Film First Kill berkisah tentang seorang ayah yang menyelamatkan anak dan istrinya dari penculikan.
Sutradara film First Kill adalah Steven C. Miller dan naskah film ditulis oleh Nick Gordon.
Film First Kill dibintangi oleh Bruce Willis, Hayden Christensen dan Ty Shelton.
Bergenre action dan thriller, film First Kill rilis pada 21 Juli 2017 di Amerika.
Namun, rilis 6 Desember 2017 di Indonesia.
Baca juga: Sinopsis Film 47 Meters Down: Uncaged, Teror Hiu Putih di Dasar Laut, Tayang Malam Ini di Trans TV
Studio yang menggarap film First Kill di antaranya Grindstone Entertainment, EFO Films dan Arboretum Productions.
Simak sinopsis film First Kill yang akan tayang malam ini pukul 23.30 WIB di Bioskop Trans TV.
Sinopsis film First Kill
Seorang pialang di Wall Street yang sukses, Will Beeman (Hayden Christensen) ingin berlibur.
Will mengajak istrinya, Laura dan putranya, Danny untuk berlibur ke kampung halaman, Granville, Ohio.
Agenda yang direncanakan Will di tengah liburan adalah berburu hewan liar bersama sang anak.
Seorang polisi bernama Howell (Bruce Willis) menghampiri Will untuk memperingatkan banyaknya aksi kejahatan di daerah itu.
Baca juga: Sinopsis Film In The Heat Of The Sea, Hacurnya Kapal Akibat Serangan Paus Sperma Raksasa
Benar saja, saat asyik berburu, Will dan Danny dihadapkan dengan baku tembak mengerikan.