Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

TRAILER Spy x Family Part 2, Tampilkan Anya Forger dan Bond Selamatkan Loid dari Teroris

TRAILER Spy x Family Part 2, tampilkan Anya Forger dan Bond selamatkan Loid Forger dari teroris. Sementara Yor Forger akan jadi penyelamat Anya.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Salma Fenty
zoom-in TRAILER Spy x Family Part 2, Tampilkan Anya Forger dan Bond Selamatkan Loid dari Teroris
IMDb
Loid Forger, Anya Forger, Yor Forger - Spy x Family (2022). Berikut ini trailer part 2. 

TRIBUNNEWS.COM - Anime Spy x Family telah merilis trailer terbaru untuk split cour kedua pada 1 Oktober 2022 pukul 23.00 waktu Jepang.

Akun resmi SPY x FAMILY merilis trailer baru untuk merayakan perilisan episode baru dalam seri yang akan datang.

Crunchyroll mengabarkan anime ini akan mendapat lagu opening baru yang dibawakan oleh Bump of Chicken, berjudul "Souvenir".

Dalam trailer terbaru terlihat beberapa tokoh baru yang terlibat dalam misi Loid Forger.

Yor dan Loid Forger terlihat menjalani kehidupan mereka sebagai orang tua.

Pada satu titik, Yor terlihat menyelamatkan Anya dari pria asing yang diduga akan menyerang Anya.

Baca juga: Anime Spy X Family Part 2 Tayang 1 Oktober 2022, Anya Forger Dapat Anjing Berkekuatan Super

Sementara Loid terlihat serius dalam beberapa momen saat dia bertemu dengan agen WISE lainnya.

Berita Rekomendasi

Trailer yang dirilis oleh TOHO Animation ini mengungkap peliharaan baru Anya, yaitu seekor anjing putih besar.

Menjelang akhir trailer, Anya bersama sang anjing akan menjalankan misi besar yang berkaitan dengan bom.

Akan ada kejutan besar yang terjadi pada split cour kedua ini.

Anggota Keluarga Baru 

Karakter Anya Forger dan anjing baru dalam anime Spy x Family
Karakter Anya Forger dan anjing baru dalam anime Spy x Family (YouTube TOHO animation)

Dalam split cour pertama yang terdiri dari 12 episode, mengungkap latar belakang Loid Forger sebagai mata-mata dari Westalis dengan julukan Twilight.

Twilight menjalankan misi untuk memata-matai seorang tokoh politik Ostania Donovan Desmond, dikutip dari CBR.

Ia membutuhkan seorang anak dan seorang istri agar dapat mendekati Desmond melalui putranya.

Twilight menyamar sebagai Loid Forger, seorang psikiater.

Ia lalu mengadopsi Anya dari panti asuhan, yang ternyata adalah seorang Esper.

Setelah itu, Loid menikahi seorang wanita bernama Yor Briar.

Baca juga: Tokyo Revengers Chapter 269: Shinichiro Bubarkan Black Dragon dan Kondisi Mikey Pasca Kecelakaan

Pada episode 12 dari split cour pertama, Forger family pergi ke Aqualand.

Di sisi lain, Loid Forger ternyata mendapat misi di akuarium tersebut untuk mengambil chip rahasia dari dalam tubuh pinguin.

SPY x FAMILY bagian dua ini akan melihat keluarga Forger berkenalan dengan anggota keluarga baru mereka Bond, anjing putih besar.

Namun, Bond ternyata punya kekuatan misterius yang dapat membaca masa depan.

Kelanjutan Operasi Strix

Karakter Damian, Becky, dan pak guru dalam anime Spy x Family
Karakter Damian, Becky, dan pak guru dalam anime Spy x Family (YouTube TOHO animation)

Operasi Strix yang sedang dijalankan oleh Loid Forger akan berlanjut.

Anya Forger akan membuat langkah baru untuk mendekati Damian, anak Donovan Desmond.

Ia mendapat saran dari Becky untuk meminta anjing baru pada orang tuanya.

Anya berpikir anjing baru itu bisa menjadi sarana baginya untuk mendekati Damian.

Suatu hari, Loid dan Yor mengajak Anya mencari anjing baru di sebuah pameran anjing.

Pertemuan Anya dengan anjing putih besar, yang nantinya diberi nama Bond, akan melalui proses yang menegangkan.

Baca juga: SPOILER One Piece Chapter 1060: Misteri Mimpi Luffy dan Kehancuran Kerajaan Lulusia

Peran Yor Briar sebagai Ibu

Spy x Family episode 8 - Loid Forger dan Yor Forger
Spy x Family episode 8 split cour 1 - Loid Forger dan Yor Forger (Twitter @spyfamily_anime)

Yor Briar yang telah menjadi bagian dari keluarga Forger berusaha menjalani perannya dengan baik.

Dalam trailer terbaru nampak Yor sedang memasak dan menghidangkan masakannya untuk Loid.

Ia juga terlihat melindungi Anya dari serangan seorang pria muda yang berusaha menculik Anya.

Peran Yor dalam split cour kedua ini akan lebih fokus pada keluarganya.

Daftar Staf Spy x Family

Berikut ini daftar crew dan pengisi suara Spy x Family, dikutip dari AniTrendz.

- Kazuhiro Furuhashi sebagai sutradara

- Kazuaki Shimada sebagai desainer karakter dan direktur animasi co-chief

- Kyouji Asano sebagai co-chief animasi director

- Takashi Katagiri, Norihito Takahashi, Harada Takahiro sebagai asisten sutradara.

- Wit Studio dan CloverWorks adalah perusahaan produksi animasi.

- Satoshi Hashimoto sebagai desainer warna

- Kazuo Nagai dan Hisayo Usui sebagai direktur seni

- Akane Fushihara sebagai direktur fotografi

- Yuuya Sakuma sebagai asisten direktur fotografi. 

- Kanami Tanaka sebagai desainer warna lainnya.

- Takuya Eguchi sebagai Loid Forger

- Saori Hayami sebagai Yor Forger

- Atsumi Tanezaki sebagai Anya Forger.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait Spy x Family

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas