Digugat Cerai Roro Fitria, Andre Irawan Siap Jalani Sidang, Singgung Nafkah Anak Sesuai Kemampuan
Andre Irawan mengatakan akan jalani proses persidangan hingga selesai, pun ia tak merasa keberatan jika hak asuh anak jatuh ke Roro Fitria.
Penulis: Izmi Ulirrosifa
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Digugat cerai Roro Fitria, Andre Irawan mengatakan siap menjalani proses persidangan hingga selesai.
Roro Fitria menggugat cerai Andre Irawan ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.
Diwartakan Tribunnews.com sebelumnya, gugatan tersebut dilayangkan Roro Fitria secara e-court atau daring pada Rabu (14/9/2022).
Hal itu diketahui dari sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) PA Jakarta Selatan, gugatan tersebut terdaftar dengan nomor perkara 3468/Pdt.G/2022/PAJS.
Melalui kuasa hukumnya, Pramudana Radyo Hapsoro, Andre Irawan siap menjalani proses persidangan nantinya.
Tim kuasa hukum Andre Irawan juga akan menjawab semua pertanyaan terkait gugatan.
Baca juga: Andre Irawan Digugat Cerai Roro Fitria saat Rawat sang Ibu yang Sakit Stroke
"Kami akan tetep menjawab seluruh gugatan-gugatan yang dilayangkan oleh kami dan kami akan mengikuti proses persidangan sampai selesai," jelas Pramudana Radyo Hapsoro.
Diketahui, salah satu isi gugatan yang dilayangkan Roro Fitria yaitu terkait hak asuh anak dan nafkah.
"Untuk hak asuh anak kan kita semua tahu kalau baby Sulthan kan baru lahir dan memang secara hukum anak di bawah 12 tahun dibawa oleh ibu."
"Tapi mengenai nafkah saya mau menjelaskan bahwa nafkah itu tidak bisa dipaksakan artinya sesuai kemampuan dari klien, sesuai kemampuan mas Andre mampunya berapa gitu," ujar Pramudana Radyo Hapsoro.
Andre Irawan pun tak merasa keberatan jika hak asuh anak jatuh ke Roro Fitria.
"Sebenernya saya gak ada masalah dapat hak asuh apa nggak, selama saya diberi kebebasan untuk menemui," tegas Andre Irawan.
Andre Irawan Digugat Cerai Roro Fitria saat Rawat sang Ibu yang Sakit Stroke
Andre Irawan mengetahui gugatan tersebut bermula saat ia akan mengurus sang ibu yang sedang sakit.
Baca juga: Andre Irawan Digugat Cerai Roro Fitria saat Rawat sang Ibu yang Sakit Stroke
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.