Akui Sempat Skeptis, Kini Musik Dangdut Koplo Masuk Playlist Sandiaga Uno
Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia (Menparekraf) akui sempat skeptis dengan dangdut koplo.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia (Menparekraf) akui sempat skeptis dengan dangdut koplo.
Akan tetapi setelah banyak mendengarkan lagu koplo, Sandi mengaku jadi semakin mencitai musik asli Indonesia itu.
Ia bahkan menyarankan masyarakat Indonesia untuk mulai mendengarkan musik dangdut koplo agar neraca ekonomi kreatif Indonesia meningkat.
Baca juga: Sandiaga Uno Sebut Dangdut Koplo di Indonesia Bisa Sebesar K-Pop di Korea
"Suka (dangdut koplo) dan jujur awalnya juga skeptis tapi begitu saya membiasakan lama-lama suka," ujar Sandiaga Uno di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Minggu (18/9/2022).
"Jadi saya bilang kalau kurangin sedikit kegemaran kita nonton drakor, mendengar kpop dan mulai menonton film Indonesia dan lagu dangdut koplo contohnya neraca kita secara ekonomi kreatif akan semakin baik kedepannya," bebernya.
Sandiaga Uno sendiri sudah sejak beberapa tahun lalu mengubah playlist lagu untuk olahraganya menjadi lagu-lagu dangdut koplo.
Hal itulah yang membuat dirinya tertarik untuk menjadi juri tamu dalam ajang pencarian bakat Koplo Superstar di stasiun televisi ANTV.
Baca juga: Dangdut Koplo Farel Prayoga Goyang Istana, Soleh Solihun: Upacara Kemerdekaan RI Jadi Menyenangkan
"Saya sendiri dari beberapa tahun lalu mengubah lagu-lagu workout saya ke dangdut koplo dan ternyata enak banget dipakai buat olahraga dan berkegiatan," ungkap Sandi.
"Ini bagian dari gerakan nasional bangga buatan Indonesia, kita harus dengerin banyak lagu Indonesia termasuk dangdut koplo," ujar Sandiaga Uno.
Sandiaga Uno melihat momen dangdut koplo yang kini menjadi tren di kalangan anak muda bisa membuat musik tersebut besar seperto K-Pop.
Oleh karenya ia sangat senang dan mengapresiasi hadirnya wadah untuk musik dangdut koplo bisa tampil di berbagai platform.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.