Hanny Kristianto Komentari Alvin Faiz yang Pimpin Az Zikra: Belum Seahli Ayahnya
Alvin Faiz kembali memimpin Yayasan Az Zikra, Hanny Kristianto sebut putra almarhum Ustaz Arifin Ilham itu tidak seahli sang ayah.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Salah satu donatur Az Zikra, Hanny Kristianto mengomentari Alvin Faiz yang kembali memimpin yayasan peninggalan almarhum ayahnya, Ustaz Arifin Ilham.
Diketahui Alvin Faiz menjabat sebagai Ketua Pembina Yayasan Az Zikra.
Namun, Hanny Kristianto menilai Alvin Faiz belum ahli untuk memimpin Az Zikra.
Pernyataan Hanny Krsitianto ini disampaikan untuk menjawab ihwal kabar yang menyebut Az Zikra kini diambang kehancuran setelah dipimpin Alvin Faiz.
"Jadi suatu pekerjaan jika diserahkan tidak pada ahlinya, tidak jelas," kata Hanny, dikutip dari YouTube Cumicumi, Jumat (23/9/2022).
"Kan Alvin juga belum seahli ayahnya," sambungnya.
Baca juga: Alvin Faiz Diduga Tak Transparan soal Keuangan Az Zikra, Donatur Ajukan Permohonan Audit ke PN
Meski demikian, Hanny Krsitianto menampik jika terpuruknya kondisi Az Zikra hanya dibebankan pada Alvin.
Menurut Hanny, kemunduran yang kini dialami Az Zikra merupakan momen untuk evaluasi, sebelum nanti kembali berjaya.
"Kalau menurut saya yang salah yang milih Alvin, bukan Alvinnya," ucapnya.
Alvin Faiz Diduga Tak Transparan soal Keuangan Az Zikra
Seperti diberitakan sebelumnya, Hanny Kristianto mengajukan permohonan audit terhadap yayasan yang dipimpin Alvin Faiz itu ke Pengadilan Negeri (PN) Cibinong.
Hal ini lantaran setelah dikelola oleh Alvin Faiz, yayasan peninggalan mendiang Ustaz Arifin Ilham kini tak lagi transparan perihal keuangan.
Permohonan audit ini disampaikan kuasa hukum Hanny Kristianto, Ariyani.
"Kita sudah resmi mendaftarkan permohonan pemeriksaan yayasan di Pengadilan Negeri Cibinong," kata Ariyani, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Sabtu (24/9/2022).