Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Punya Pengalaman Sama, Luna Maya Berharap Wendy Walters Tak Dendam pada Reza Arap: Take Your Time

Luna Maya berharap Wendy Walters bisa berdamai dengan diri sendiri dan tak menyimpan dendam terlalu lama pada Reza Arap yang ketahuan selingkuh

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Punya Pengalaman Sama, Luna Maya Berharap Wendy Walters Tak Dendam pada Reza Arap: Take Your Time
Instagram
Luna Maya berharap Wendy Walters tak menaruh dendam lama pada Reza Arap setelah bercerai 

"Kalau tidak jadi temen, punya silaturahmi yang baik aja, kalo ketemu dimana say hai. Karena itu nggak akan pernah ada jeleknya kok untuk punya kebaikan terhadap orang," jelas Luna Maya.

Luna Maya menambahkan jika hidup dengan rasa dendam justru akan lebih melelahkan.

Wendy Walters menangis ungkap pilih bercerai dari Reza Arap
Wendy Walters menangis ungkap pilih bercerai dari Reza Arap (YouTube Luna Maya)

Baca juga: Sambil Menangis, Wendy Walters Putuskan Cerai dari Reza Arap

"Butuh waktu, take your time sampai dimana kamu bisa sembuh udah heal, kamu pasti bisa akan membuka tangan kamu untuk siapapun."

"Karena musuh-musuhan itu udahlah, something in the pass itu udahlah, yaa well itu menyakitkan, itu memang nggak enak tapi untuk mempunyai kebencian itu lebih nggak enak lagi. Dendam terus jadi penyakit hati tahu nggak, dan capek kamunya," lanjut Luna.

Luna juga sempat mengalami hal serupa dan membutuhkan waktu yang lama.

"Aku pernah dan lama banget, dan capek. (sekarang) udah berdamai," jelas Luna.

"Aku bukan sok tahu atau ngajarin, dan itu terjadi sama aku dan Alhamdulillah, lebih lega. Aku mau kamu juga berdamai dengan diri sendiri," pungkas Luna Maya.

Berita Rekomendasi

Saksikan pernyataan Luna Maya dan Wendy Walters dalam video di menit 41.00, selengkapnya:

Diketahui, Reza Arap dan Wendy Walters mengaku telah resmi menikah sejak Januari 2021.

Dan mereka menggelar resepsi di Bali pada Februari 2021.

Belum genap dua tahun pernikahan mereka, Wendy Walters mengaku sudah mengajukan proses perceraian.

Dan perselingkuhan menjadi salah satu alasan Wendy mengambil langkah ini. (*)

(Tribunnews.com/ Siti N)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas