Tak Ingin Ganggu Kesibukan Iqbaal Ramadhan, Mantan Personel CJR Bikin Boyband Baru Namanya TBA
Bastian Steel mengunggah video di instagram berisi dirinya manggung lagi bersama dengan Aldi Maldini dan Teuku Rizky alis Kiki eks CJR.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bastian Steel mengunggah video di instagram berisi dirinya manggung lagi bersama dengan Aldi Maldini dan Teuku Rizky alis Kiki eks CJR.
Tentu saja video tersebut mendapatkan respon yang baik dari penggemar Bastian Steel dan boyband CJR, yang sebelumnya resmi bubar tahun 2017.
Namun, dalam aksi panggung Bastian Steel, Aldi Maldini, dan Kiki, tidak terlihat Iqbaal Ramadhan yang juga mantan anggota CJR.
Baca juga: Punya Karir Mentereng Bersama Boyband CJR, Iqbaal Ramadhan Akui Beberapa Kali Sempat Ingin Keluar
Pria yang akrab disapa Babas itu mengumumkan aksinya bersama Kiki dan Aldi pun menggunakan nama TBA.
"Iya emang kita bertiga, gua, Kiki, sama Aldi mutusin untuk bikin grup namanya TBA. Itu buat supaya bisa ngehibur teman-teman yang kangen sama CJR atau Coboy Junior," kata Bastian Steel ditemui di XXI Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (23/10/2022).
Pria berusia 23 tahun itu buka suara terkait ketidak hadiran Iqbaal di TBA. Ia mengakui sudah mengajak Iqbaal untuk bergabung namun ajakannya belum diterima.
"Pastilah ngajak Iqbaal. Kita udah kayak keluarga ga mungkin nyelonong jalan sendiri, enggak," ucapnya.
"Bukan dia nolak sih emang karena situasinya yang ga memungkinkan bukan dianya ga mau," sambungnya.
Baca juga: Didoakan Cepat Nikah, Kiki Eks CJR: Gua Aminkan
Kekasih Sitha Marino itu tak mau mengganggu kesibukan Iqbaal yang sedang menikmati kariernya di akting. Sehingga Babas memutuskan TBA jalan bertiga.
"Bukan gak ngelibatin ya, emang Iqbaal nya kan lagi syuting terus fokus syuting, jadi takutnya kalau bentrok ga jalan-jalan juga, jadi ya akhirnya tanpa Iqbaal," jelasnya.
Bastian Steel memastikan kalau ia, Aldi, dan Kiki akan menerima dengan tangan terbuka jika Iqbaal Ramadhan mau bergabung di TBA.
"Kalau mau gabung pasti diterima. Kalau semuanya sudah situasinya Iqbal bisa masuk pastilah. Dia juga udah kangen kali manggung, ga mungkin enggak diterima," ujar Bastian Steel.