Rizky Billar akan Laporkan Satria Mulia soal Penyebaran Berita Hoaks, Indra Tarigan Siap Jadi Saksi
Setelah bebas dari penjara, Rizky Billar siap laporkan Satria Mulia ke kantor polisi soal penyebaran berita hoax, Indra Tarigan akui siap jadi saksi.
Penulis: Dicha Devega Putri Arwanda
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Setelah Rizky Billar bebas dari penjara terkait kasus KDRT, suami Lesti Kejora akan melaporkan Satria Mulia ke polisi.
Rizky Billar melaporkan Satria Mulia karena dinilai sudah menyebarkan berita hoaks tentang dirinya.
Satria Mulia sempat menyebut Rizky Billar diduga menjadi simpanan seorang waria di masa lalu.
Hal tersebut secara tidak langsung dibantah oleh Rizky Billar.
Rizky Billar bahkan siap melaporkan Satria Mulia ke pihak berwajib.
Dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Indra Tarigan mengaku akan membantu Rizky Billar sebagai saksi.
Baca juga: Rizky Billar Minta Indra Tarigan Buat Laporan Polisi Kasus Penyebaran Berita Hoax oleh Satria Mulia
Lantaran Indra Tarigan telah mengantongi bukti untuk menjebloskan Satria Mulia ke penjara.
Diketahui Indra Tarigan sudah membuat laporan terkait penyebaran berita hoaks pada Satria Mulia ke Polres Jakarta Selatan.
"Hari ini kedatangan kami ke Polres Jakarta Selatan untuk konsultasi dan membuat laporan terhadap saudara SM (Satria Mulia)," beber Indra, Senin (25/10/2022).
Baca juga: Sebagai Sahabat, Ady Sky Ungkap Kondisi Terkini Rizky Billar setelah Kasus KDRT Berakhir Damai
"Terkait masalah berita hoaks sama pencemaran nama baik," sambungnya.
Indra Tarigan menyampaikan terkait pernyataan Satria Mulia yang disebut sebagai hoaks.
"Yang berita hoaxnya mungkin kalian udah tahu ya."
"Berita hoaks nya yang selama ini ia gembar gemborkan itu semua hoaks dan tidak benar," jelas Indra Tarigan.
Rizky Billar sempat meminta Indra Tarigan untuk menjadi pengacaranya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.