Tak Muda Lagi, Nunung Srimulat Masih Semangat Bekerja Demi Nafkahi 50 Orang Keluarganya
Beredar kabar kalau Nunung Srimulat masih giat bekerja karena untuk menafkahi 50 orang anggota keluarganya. Ia pun membenarkan hal tersebut.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - - Nama Nunung Srimulat terus berkibar di panggung hiburan Indonesia, menjadi seorang pelawak atau komedian.
Bahkan, Nunung Srimulat tetap bekerja dan berkarya diusianya yang sudah tidak muda lagi.
Baca juga: Ungkap Fakta Anak Belum Mapan, Nunung Biayai Sekolah Cucu-cucu dan 50 Anggota Keluarga Lainnya
Beredar kabar kalau Nunung Srimulat masih giat bekerja karena untuk menafkahi 50 orang anggota keluarganya. Ia pun membenarkan hal tersebut.
"Ya itu memang tanggung jawab saya. Makanya saya masih semangat bekerja karena masih punya tanggung jawab keluarga yang harus saya nafkahi," kata Nunung Srimulat ketika ditemui di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Kamis (27/10/2022).
Wanita berusia 59 tahun itu tidak masalah dalam keluarganya hanya ia sendiri yang bekerja, karena sudah menjadi kewajibannya sebagai orang tua dan dituakan.
"Kalau capek pasti ada, terus jenuh, dan bosannya. Saya sudah 40 tahun lebih kerja," ucapnya.
Baca juga: Nafkahi 50 Anggota Keluarga, Nunung Menangis Akui Capek dan Takut : Sampai Kapan Aku Gini?
Akan tetapi, wanita bernama asli Tri Retno Prayudati itu harus tetap semangat bekerja demi keluarga tercinta.
"Tapi kembali lagi penyemangat saya ya cucu dan anak-anak saya yang masih kuliah dan sekolah. Itu semangat saya bekerja, saya masih bisa bekerja juga," jelasnya.
Nunung Srimulat menyadari banyak komentar terkait anak-anaknya yang tak kerja.
Tapi, ia cuek karena anaknya masih sekolah dan kuliah.
"Karena nanti mereka akan kerja kok setelah pendidikannya selesai," ujar Nunung.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.