Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Konser NCT 127 Hari Ini Tetap Digelar, Promotor Janjikan Keamanan dan Kenyamanan

Boy grup NCT 127 tetap akan menggelar konser hari kedua yang akan diselenggarakan hari ini, Sabtu (5/11/2022).

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Konser NCT 127 Hari Ini Tetap Digelar, Promotor Janjikan Keamanan dan Kenyamanan
Ist
Penampilan NCT 127 Tadi Malam di ICE BSD, Tangerang Selatan 

TRIBINNEWS.COM, JAKARTA - Boy grup NCT 127 tetap akan menggelar konser hari kedua yang akan diselenggarakan hari ini, Sabtu (5/11/2022).

Konser hari kedua NCT 127 ini akan digelar di ICE BSD, Tangerang Selatan, dan dimulai lebih awal pukul  14.00 WIB.

Untuk keamanan dan kenyamanan, promotor juga akan menambahkan tenaga keamanan dan medis agar kericuhan tidak terjadi lagi.

"Karena keselamatan dan pengalaman menonton konser yang aman adalah hal yang kami inginkan, untuk day 2 kami akan menambahkan lebih banyak petugas paramedis dan juga tenaga keamanan," tulis Dyandra Global Edutainment selaku promotor dalam keterangan yang diterima Tribunnews.

"Kami juga terus bekerja sama dengan pihak kepolisian setempat dan berusaha untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan terulang kembali," tulisnya lagi.

Tak hanya pihak penyelenggara, promotor berharap penonton juga tertib sehingga konser hari kedua NCT 127 berlangsung dengan aman.

"Kami berharap untuk para penonton day 2 untuk dapat terus menjaga prosedur keselamatan selama acara berlangsung," pungkas promotor.

Berita Rekomendasi

Untuk diketahui, terjadi saling dorong di bagian sebelah kiri penonton standing saat konser NCT 127 hari pertama.

Para anggota NCT 127 juga sempat menghimbau penonton untuk tertib, dengan begitu konser terhenti selama kurang lebih 10 menit.

Baca juga: Deretan Insiden Konser NCT 127: Teror Bom, Puluhan Penonton Pingsan, dan Konser Dihentikan

Kemudian NCT 127 kembali melanjutkan konsernya. 

Berselang satu lagu, tiba-tiba polisi melalui pengeras suara mengumumkan bahwa konser diberhentikan.

Dalam pengumumannya, polisi menyebut ada 30 orang yang pingsan dalam konser ini.


Hal tersebut menjadi pemicu konser NCT 127 diberhentikan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas