Saint Loco Bakal Rilis Ulang Lagu Nakal Milik Gigi dengan Aransemen Rock Metal
Berry Manoch menyebut Saint Loco Bakal merilis ulang lagu Nakal Milik Gigi yang telah diaransemen ulang.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Wahyu Gilang Putranto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup musik nu metal alternative rock Saint Loco menjadi salah satu musisi yang tampil di festival Soundrenaline 2022 di Ecopark Ancol Jakarta Utara.
Tampil di panggung utama A Stage, Saint Loco membuka aksinya lewat lagu Di Balik Pintu Istana.
Grup musik yang beranggotakan enam orang yaitu Berry, Anindya Pramadhyana, Webster, Gilbert, Tius, dan Iwan juga membawakan lagu Nakal Milik Gigi yang diaransemen ulang.
Terdengar berbeda ketika Saint Loco membawakan lagu Nakal dari album Peace Love and Repect Gigi dengan aransemen rock yang membuat para penonton terhentak.
Seusai menyanyikan lagu Nakal, Berry Manoch sebagai vokalis menyebut jika Saint Loco Bakal merilis ulang lagu Nakal Milik Gigi yang telah diaransemen ulang itu.
"Selamat sore Soundrenaline. Kita Saint Loco, from Jakarta. Barusan adalah lagu Gigi yang sebentar lagi kita rilis, kita cover," kata Berry Manoch, Minggu (27/11/2022).
Baca juga: John Vesely Minta Maaf setelah Penampilan Secondhand Serenade Pindah Panggung
Kemudian Berry Manoch menambahkan jika lagu Nakal versi Saint Loco bakal dirilis pekan depan.
"Seminggu lagi, tunggu tanggal mainnya," lanjut Berry.
Kemudian lagu Fallin dibawakan oleh Saint Loco di atas panggung A Stage dan dilanjutkan dengan Kedamaian.
"Berikut ini adalah lagi cinta, untuk kalian yang datang ke sini dengan pacarnya, istrinya, anaknya, keluarga," kata Timotius Firman.
"Ok, di lagu ini gue persembahankan perdamaian untuk negara gue, untuk Republik Indonesia tercinta," lanjutnya.
Hentakan musik yang dimainkan Saint Loco membuat para penonton ikut berjoget ketika lagu Tersenyumlah Dunia dimainkan.
Beberapa lagu hits mereka juga dibawakan seperti Nirmala, Terapi Energi, Hip Rock dan Bento milik Iwan Fals yang dicover ulang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.