Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Raffi Ahmad Diundang ke Tasyakuran Pernikahannya dengan Erina, Kaesang: Dia Artis Ya? Lupa Saya

Sejumlah artis akan datang memeriahkan prosesi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Raffi Ahmad salah satunya.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Raffi Ahmad Diundang ke Tasyakuran Pernikahannya dengan Erina, Kaesang: Dia Artis Ya? Lupa Saya
Kolase Tribunnews YouTube Trans 7, Instagram @kaesangp
Sejumlah artis akan datang memeriahkan prosesi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Raffi Ahmad salah satunya. 

"Ijabnya bahasa Indonesia," ucapnya.

Baca juga: Erina Gudono Ulang Tahun pada 11 Desember, Kaesang Siapkan Kado Khusus saat Resepsi Pernikahan

Kaesang bahkan sudah melakukan gladi akad pernikahan di Pendopo Agung Royal Ambarukmo, Sabtu (6/12/2022).

Adapun perwakilan keluarga Erina yang datang adalah dua kakaknya, Allen Gudono dan Nisa Gudono.

Sementara untuk perwakilan keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) diwakilkan lewat Pengantin Production.

Siapkan Kejutan Saat Ulang Tahun Erina
Tanggal 11 Desember nanti bakal menjadi waktu istimewa dan membahagiakan bagi Erina Gudono.

Erina akan secara resmi menyandang status istri Kaesang Pangarep saat hari tersebut.

Hal tersebut terjadi di waktu yang istimewa.

Berita Rekomendasi

11 Desember di mana itu menjadi waktu lahir Erina.

Baca juga: 10.800 Personel TNI/Polri Amankan Pernikahan Kaesang-Erina, Tidak Terpengaruh Bom di Bandung

Ya, perempuan bernama lengkap Erina Sofia Gudono itu lahir 11 Desember 1996 di Philadelphia, Pennyslvania, Amerika Serikat.

Kaesang mengatakan dirinya sudah menyiapkan sesuatu yang spesial untuk Erina.

Baca juga: H-3 Pernikahan Kaesang : Ribuan Tentara dan Kendaraan Perang Turun, Amankan Ngunduh Mantu Jokowi

"Ada kado khusus (buat Erina)," kata dia.

"Dianya ulang tahun tanggal 11 (Desember)," tambahnya.

Kendati demikian, Kaesang enggan membeberkan secara detail kado khusus apa yang sudah disiapkan olehnya.

Itu akan diketahui saat hari prosesi pernikahan nanti.

"Sabar tiga hari lagi," katanya.

Kaesang Berikan Mahar Rp300 Ribu, Ini Maknanya
Makna mahar Rp 300 ribu yang diberikan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Kaesang Pangarep akan segera mempersunting sang kekasih pada Sabtu (10/12/2022) mendatang.

Berbagai persiapan tengah dilakukan, salah satunya penentuan mahar yang akan diberikan Kaesang Pangarep kepada Erina Gudono.

Kaesang Pangarep pun membeberkan salah satu mahar yang akan diberikan kepada Erina Gudono.

Salah satu mahar yang akan diberikan putra bungsu Presiden Jokowi itu kepada calon istrinya yaitu uang senilai Rp 300 ribu.

Baca juga: Kata Kaesang Wujud Barang Pelangkah untuk Kakak Erina Gudono, Bukan Jet Pribadi atau Mobil Mewah

Bukan soal nominal, Kaesang Pangarep punya alasan tersendiri mengapa memilih angka tersebut.
Rupanya angka tersebut menunjukkan bahwa Kaesang Pangarep dan Erina Gudono sama-sama anak ketiga.

"(Saya) anak ketiga. Erina juga anak ketiga," jelas Kaesang Pangarep, dikutip dari TribunSolo.com, Kamis (8/12/2022).

Kaesang Pangarep menyebut jika Erina Gudono tak mempermasalkan soal mahar yang ia berikan.

"Erina tidak neko-neko," ucap Kaesang Pangarep.

Kendati demikian, Kaesang Pangarep tak hanya memberikan mahar uang senilai Rp 300 ribu.

Adik Kahiyang Ayu ini juga telah menyiapkan tambahan mahar untuk Erina Gudono.

Sayangnya, Kaesang Pangarep enggan membeberkan tambahan mahar tersebut.

"Ada tambahan mahar. Nanti, nanti, sabar tinggal tiga hari lagi," pungkas Kaesang Pangarep.

Sebagai informasi, Erina Gudono adalah anak ketiga dari empat bersaudara buah hati pasangan Profesor Gudono dan Sofiatun Gudono.

Dua kakak Erina Gudono bernama Allen Gudono dan Nisa Gudono.

Sementara, adik Erina Gudono bernama Shania Gudono.

Lalu untuk Kaesang Pangarep, dia merupakan anak bungsu dari Presiden Jokowi dan Iriana.

Kaesang Pangarep memiliki dua kakak yakni Gibran Rakabuming Raka dan Kahiyang Ayu.

Artikel ini sebagian doilah dari TribunSolo.com dengan judul Deretan Artis yang Diundang ke Tasyakuran Pernikahan Kaesang dan Erina : Raffi Ahmad dan Irfan Hakim, 

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas