Sinopsis Film Bus 657 A.K.A The Heist, Aksi Kejahatan Demi Putrinya yang Sakit Tayang di TransTV
Sinopsis film Bus 657 A.K.A The Heist yang tayang di Bioskop TransTV malam ini pukul 23.45 WIB, cerita aksi kejahatan pembajakan bus seorang ayah.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Sinopsis film Bus 657 A.K.A The Heist yang akan tayang di Bioskop TransTV malam ini, Senin (19/12/2022), pukul 23.45 WIB.
Film Bus 657 A.K.A The Heist adalah film bergenre aksi kejahatan yang pertama kali dirilis pada 19 November 2015.
Bus 657 A.K.A The Heist merupakan film berdurasi 1 jam 33 menit yang disutradarai oleh Scott Mann.
Melansir dari laman imdb.com, film Bus 657 A.K.A The Heist diperankan oleh beberapa bintang di antaranya Robert De Niro, Jeffrey Dean Morgan, Kate Bosworth, dan Dave Bautista.
Film Bus 657 A.K.A The Heist menceritakan tentang seorang ayah tidak memiliki dana untuk membayar perawatan medis putrinya.
Sebagai upaya terakhir, ia bermitra dengan rekan kerja yang tamak untuk merampok sebuah kasino.
Baca juga: Universal Pictures Rilis Trailer Perdana Film Oppenheimer, Kisah Fisikawan J Robert Oppenheimer
Namun ketika dihadapkan dengan keadaan sedang bimbang, mereka justru terpaksa membajak bus kota.
Berikut sinopsis dari cerita Film Bus 657 A.K.A The Heist yang akan tayang malam nanti.
Sinopsis Film Bus 657 A.K.A The Heist
Cerita film ini mengkisahkan kehidupan Luke Vaughn yang sedang khawatir dengan putrinya yang sedang dirawat di rumah sakit.
Butuh dana besar untuk menyembuhkan putrinya dari sakit yang dideritanya.
Namun kenyataannya, Luke hanyalah seorang karyawan di sebuah kasino dengan gaji yang kecil.
Sedangkan dana yang dibutuhkan untuk mengobati putrinya adalah 300 ribu dolar AS.
Maka Luke mencoba untuk meminjam uang ke pemilik kasino bernama Francis "The Pope" Silva.