Pak Ogah Meninggal Dunia, Kesehatan Sudah Menurun Beberapa Bulan Terakhir hingga Singgung Kematian
Pak Ogah meninggal dunia pada Rabu (28/12/2022) pukul 19.30 WIB. Sebelumnya, Pak Ogah sudah singgung perihal kematian.
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Pak Ogah meninggal dunia pada Rabu (28/12/2022) pukul 19.30 WIB.
Diketahui, pemilik nama asli Abdul Hamid tersebut menderita penyumbatan darah di otak.
Penyakit tersebut membuat Pak Ogah kesulitan berbicara.
Kini, jenazah Pak Ogah masih berada di rumah sakit.
"Iya betul, masih di kamar jenazah," jelas Yuyun, istri Pak Ogah kepada Tribunnews.com, Rabu (28/12/2022).
"Jam 19.30 hari ini," sambungnya.
Baca juga: Kondisi Pak Ogah Sebelum Meninggal, Nafsu Makan Drop, Sang Istri sebut Tubuhnya Tinggal Tulang
Terkait pemakaman jenazah Pak Ogah, Yuyun belum bisa memastikan.
Hal ini lantaran Yuyun dan keluarga serta anak-anak harus melakukan konfirmasi terlebih dahulu.
"Belum (tahu untuk dimakamkan di mana dan kapan) nanti setelah pulang baru ada rencana beruntung dulu bareng anak-anak," tutur Yuyun.
Selama 18 hari, Pak Ogah menjalani perawatan di rumah sakit.
Pak Ogah sebelumnya sudah pulang dari dua pekan lalu.
Baca juga: Pak Ogah Meninggal Dunia, Istri dan Anak-anaknya Berembuk untuk Lokasi Pemakaman
Kondisi Pak Ogah menurun beberapa bulan terakhir hingga singgung kematian
Diketahui, kondisi Pak Ogah sudah menurun sejak beberapa bulan terakhir.
Bahkan, Pak Ogah hanya menghabiskan waktu dengan berbaring di kasur dan sudah kehilangan semangat hidup.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.