Angga Asyafriena Sempat Khawatir Rambutnya Dipangkas Botak Saat Syuting Film Adagium
Di film tersebut, rambut Anga Asyafriena yang semula panjang dan ikal harus dicukur botak.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Angga Asyafriena, pemeran karakter Arga di film Adagium, mengaku benar-benar sedih ketika lakoni adegan cukur rambut.
Sebab, rambutnya yang semula panjang dan ikal harus dicukur botak plontos dalam adegan di film tersebut.
Ada ketakutan dari Asyaf, sapaan akrabnya, ketika dirinya botak nantinya akan sulit mendapatkan tawaran main film.
"Kalau botak plontos, saya nggak tahu bakal dibotak, pas udah dikasih tahu mau nggak mau yaudah deh," ucap Angga Asyafriena di XXI Epicentrum Kuningan Jakarta Selatan, Kamis (19/1/2023).
"Ya lemes gitu. Sedihnya beneran nanti bakal ada yang mau ajak main film enggak ya," ucapnya sembari tertawa.
Bagi Asyaf menjadi Arga yang merupakan seorang anggota Angkatan Darat (AD) memiliki tantangan sendiri karena harus menggunakan seragam lengkap.
Baca juga: Main Film Adagium, Dinda Ghania Sempat Sulit Bangun Kemistri dengan Angga Asyafriena
Selain itu bagian pundak dan lehernya sempat memar karena harus memikul senjata asli yang cukup berat selama proses syuting.
"Tantangan tersendiri pada karakter Arga, di set pakai kostum berat," ungkap Asyaf.
"Terus pundak ini ada memar karena harus selalu gendong senjata kan, itu sampai susah nengok," tambahnya.
Selain Angga Asyafriena, film tersebut juga dibintangi oleh Jihane Almira, Pangeran Lantang, Rizky Hanggono, Dennis Adhiswara, Teuku Rifnu Wikana, Dinda Ghania, Mike Lucock, Hans De Kraker, Rizky Saladin, Frans Mohede dan Max Matino
Sekadar informasi film garapan Brainstorminc Entertainment Indonesi rencananya akan tayang di bioskop Indonesia pada 26 Januari 2023.