Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Komunikasi dengan Pihak Venna Melinda Sulit, Adik Ferry Irawan Minta Pihak-pihak Terkait untuk Bijak

Komunikasi dengan pihak Venna Melinda sulit, Pihak Ferry Irawan meminta pihak-pihak terkait untuk lebih bijaksana.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Salma Fenty
zoom-in Komunikasi dengan Pihak Venna Melinda Sulit, Adik Ferry Irawan Minta Pihak-pihak Terkait untuk Bijak
Kolase Tangkapan Layar YouTube KH Infotaimen dan Instagram @ferryirawanreal
Maya dan Faisal (kiri) Venna Melinda dan Ferry Irawan (kanan) - Komunikasi dengan pihak Venna Melinda sulit, Pihak Ferry Irawan meminta pihak-pihak terkait untuk lebih bijaksana. 

TRIBUNNEWS.COM - Komunikasi dengan pihak Venna Melinda sulit, Pihak Ferry Irawan meminta pihak-pihak terkait untuk lebih bijaksana.

Diketahui sebelumnya Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan atas kasus dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

Kini Ferry Irawan resmi menjadi tersangka dalam kasus dugaan KDRT yang dilaporkan oleh Venna Melinda.

Dikutip dari YouTube KH Infotainment, Rabu, (25/1/2023) pihak keluarga Ferry Irawan yang diwakili oleh Maya dan Faisal selaku adik dan adik iparnya, meminta pihak-pihak terkait untuk bisa lebih bijaksana.

Pasalnya keluarga Ferry Irawan dikabarkan mengalami kesulitan untuk berkomunikasi dengan pihak Venna Melinda.

"Semoga pihak-pihak terkait  bisa lebih bijaksana lagi dalam persoalan ini," kata Faisal.

Faisal menyebut dalam permasalahan yang terjadi informasi dari kedua belah pihak sangat menentukan situasi dan kejadian sebenarnya.

Berita Rekomendasi

"Biar bagaimana pun informasi dari dua belah pihak itu sangat menentukan situasi dan kejadian yang sebenarnya," imbuh Faisal.

Baca juga: Keputusan Berat bagi Venna Melinda Memenjarakan Ferry Irawan: karena Mencintai Orang Itu

Faisal menilai, kurang bijak jika hanya mendengar informasi dari satu pihak saja.

"Kurang bijak rasanya jika hanya mendengar informasi dari satu pihak saja," jelas Faisal.

Faisal berharap, jika pihak keluarga Ferry Irawan dan Venna Melinda bertemu bisa mencari solusi terbaik bagi permasalahan ini.

"Apabila dua belah pihak keluarga bertemu bisa mencari solusi terbaik," ucap Faisal.

Dalam tayangan tersebut diketahui atas kasus yang menimpa Ferry Irawan membuat pihak keluarga sering disudutkan.

Maya (kiri) Fasial (kanan) memberikan komentar mengenai kasus dugaan KDRT Ferry Irawan terhadap Venna Melinda disebut settingan.
Maya (kiri) Fasial (kanan) memberikan komentar mengenai kasus dugaan KDRT Ferry Irawan terhadap Venna Melinda disebut settingan. (Tangkapan Layar YouTube KH Infotaimen)

Baca juga: Kini Rasa Cintanya Sudah Hilang, Venna Melinda Sesali Momen Bantah Ayah Ibunya demi Ferry Irawan

Menanggapi hal tersebut, Faisal mengatakan tidak semua orang tahu permasalahan yang terjadi sebenarnya.

"Seolah-olah kami disudutkan, kami paham."

"Nggak semua orang tahu peristiwanya dengan baik," jelas " Faisal.

Faisal mengatakan ia dan pihak keluarga memang mendengar langsung cerita dari Fery Irawan bahwa saat itu memang terjadi perdebatan rumah tangga.

Ia menambahkan, saat itu tekanan darah Ferry Irawan sedang tinggi dan menegaskan tidak ada pemukulan dan KDRTpada saat itu.

"Kami sendiri, keluarga ya memang mendengar langsung cerita dari Ferry."

"Pengakuan dari Ferry, karena saat itu memang terjadi perdebatan rumah tangga."

"Tensinya pada saat itu tinggi, yang pasti beliau (Ferry) mengatakan tidak ada pemukulan tidak ada KDRT," tutup Faisal.

(Tribunnews.com/Gabriella Gunatyas)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas