Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Bantah Ferry Irawan Temperamen, sang Ibu Bingung Putranya Dituding KDRT: Mulai SD Gak Aneh-aneh

Ibu Ferry Irawan mengaku bingung putranya disebut temperamental. Padahal tidak memiliki riwayat aneh-aneh.

Penulis: Salma Fenty Irlanda
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Bantah Ferry Irawan Temperamen, sang Ibu Bingung Putranya Dituding KDRT: Mulai SD Gak Aneh-aneh
Tangkapan layar YouTube Cumi Cumi
Ferry Irawan resmi ditahan, sang ibu sempat syok hingga jatuh sakit. Ia mengaku bingung putranya disebut temperamental. 

TRIBUNNEWS.COM - Hariati, ibunda Ferry Irawan masih pasang badan untuk sang putra yang kini mendekam di penjara karena kasus KDRT.

Dirinya membantah tudingan sifat temperamental yang dilayangkan ke Ferry Irawan.

Apalagi, tudingan itu sampai membawa Ferry mendekam di balik jeruji besi.

Baca juga: Kecewa Tak Bisa Masuk ke Rumah Venna Melinda, Ibu Ferry Irawan Sebut Tak Paksa Menantunya

Menurut Hariati, Ferry tumbuh sebagai anak penyayang.

Ia juga jarang mendapati Ferry ribut dengan teman maupun saudaranya.

"Makanya saya bingung mulai dari SD, SMP, SMA enggak ada yang aneh-aneh," jelas Hariati.

Ia menuturkan, Ferry justru sering bercanda dengan saudara-saudaranya.

BERITA REKOMENDASI

"Katanya dia begini begini, walaupun di rumah sama kakak beradik enggak ada berantem-berantem. Ya kalau bercanda-canda biasa tapi engga ada berantem-berantem engga ada ribut,” tambahnya.

Ia menegaskan pada diri Ferry tak ada sifat temperamen.

“Enggak ada temperamen," tegasnya.

Di mata Hariati, suami Venna Melinda itu justru sosok humoris.

"Ferry dari kecil anaknya baik humoris jadi sama keluarga tuh sayang banget, makanya dengan adanya ini kaget,” tutupnya.

Dalam kesempatan itu, Hariati juga mengungkapkan rasa tak terima video anaknya menangis minta maaf ke Venna Melinda justru dijadikan parodi.

Hariati menilai tak sepantasnya masyarakat memarodikan video permintaan maaf putranya itu.

Ia beranggapan, ucapan maaf Ferry tetap tulus walaupun tanpa ada air mata.

Baca juga: Ibu Ferry Irawan Ungkap Jadwal Syuting Ferry Irawan, Bantah Anaknya Tak Nafkahi Venna Melinda

"Saya bingung sampai dibuat parodi, kasihan," tegas Hariati, dikutip Tribunnews dari YouTube Intens Investigasi, Senin (30/2023).

Hariati juga heran tangisan anaknya dituding palsu karena tak ada air mata yang keluar.

"Orang nangis saking ininya ya bisa saja nggak mengeluarkan air mata," lanjutnya.

"Menurut saya itu benar-benar nangis. Dia kalau sedih, sedih. Nggak dibuat-buat," pungkasnya.

Ia sekaligus membantah pernyataan Venna Melinda yang sudah sering menerima kekerasan tiga bulan terakhir ini.

Menurut Hariati, Venna selalu nampak bahagia saat berkunjung ke rumahnya.

"Kalau ke rumah aja, itu ya happy banget," tandas Hariati.

Hariati menceritakan Venna kerap menanyakan menu masakan pada adik Ferry Irawan, Maya.

" 'May masak apa?' sama Maya," kata Hariati.

Venna juga tak pernah curhat perihal masalah rumah tangganya.

"Nggak ada curhat gimana-gimana gitu. Palingan soal makan gitu," tukasnya.

Denny Sumargo Minta Maaf

Denny Sumargo menjawab kabar dirinya terseret kasus KDRT Venna Melinda.

Denny Sumargo sempat disomasi lantaran dianggap ikut menyebarkan video Ferry Irawan menangis minta maaf pada Venna Melinda.

Ia pun secara langsung telah meminta maaf melalui kuasa hukum keluarga Ferry, Sunan Kalijaga.

Baca juga: Tak Bisa Masuk saat Datang ke Rumah Venna Melinda, Ibunda Ferry Irawan: Nggak Dihargai

Menurut Denny, masalahnya dengan keluarga Ferry sudah clear.

"Pokoknya intinya ya, kalau misalkan ada yang dirugikan ya saya minta maaf," jelas Densu, panggilan akrabnya, dikutip Tribunnews dari YouTube KH Infotainment, Senin (30/1/2023).

Suami Olivia Allan ini juga membuka kesempatan apabila keluarga Ferry menghendaki bertemu.

"Kalau misal ada pihak keluarga yang ingin bertemu, ya saya senang hati," tambahnya.

Meski demikian, Densu tak ingin pertemuan itu melibatkan awak media.

"Tapi, tidak usah ada wartawan," tegasnya.

Menurut Densu, ia meminta maaf atas dasar kemanusiaan.

"Saya pribadi meminta maaf atas dasar kemanusiaan. Ini bukan masalah benar atau salah," imbuh Densu.

Densu menegaskan dirinya tidak terlibat dan ikut campur dalam masalah KDRT tersebut.

"Ini bukan masalah saya, saya nggak mau ikut campur," tutupnya.

Alasan Menayangkan

Denny Sumargo sebelumnya menjawab alasan dirinya menayangkan bagian Ferry Irawan memohon maaf itu.

Baca juga: Denny Sumargo Ragukan Penyesalan Ferry Irawan di Video Minta Maaf, Tak Ada Air Mata hingga Stres

Ia berdalih tak tahu bagian itu ditayangkan.

Suami Olivia Allan itu mengaku lupa meminta tim editing videonya untuk memotong bagian tersebut.

"Jadi waktu aku tayangkan, aku lupa suruh anak-anakku untuk potong," ujar pria yang akrab disapa Densu ini, dikutip Tribunnews.com dari YouTube TRANS TV Official, Jumat (20/1/2023).

Densu juga kaget saat mengetahui bagian tersebut ditayangkan.

"Aku lihat, 'Loh kok ini dimasukin?' Terus aku bilang itu tolong potongin, di YouTube bisa langsung potong, tapi keburu diambil orang," jelas Densu.

Mantan atlet basket itu juga menyebut belum sempat melihat ulang video hasil editing sebelum dinaikkan.

"Pada saat naik, aku belum preview, karena memang itu cepat naiknya, pas kemarin malam (direkam), besoknya naik," tukas Densu.

Densu Ragukan Penyesalan Ferry

Ikut menyaksikan dan membagikan video permintaan maaf Ferry Irawan dalam podcastnya, Denny Sumargo mengaku ragu.

Ia meragukan ekspresi penyesalan yang direkam oleh Ferry Irawan.

Menurut Denny Sumargo, ia kurang yakin dengan sikap Ferry Irawan itu.

Baca juga: Beda Versi Cerita Ferry Irawan soal KDRT, Akui Hanya Menenangkan: Mencoba Memeluk dalam Posisi Tidur

"Aku enggak bisa menilai hati orang, tapi kalau secara ekspresi masih agak kurang meyakinkan," jelas Denny, dikutip Tribunnews.com dari YouTube TRANS TV Official, Jumat (20/1/2023).

Pria yang akrab disapa Densu ini juga memperkirakan suami Venna Melinda itu dalam keadaan yang sangat kalut.

Saking kalutnya hingga tak bisa mengeluarkan air mata.

"Mungkin pada saat itu dia lagi sangat pusing, kalau aku bilang lebih kepada orang lagi stres banget, mungkin stres, kalut," tukasnya.

"Cuma kalau ditanya ada air matanya, memang pas aku lihat tidak ada air mata," ujarnya lagi.

Namun, Densu mencoba berpikiran positif terkait tidak keluarnya air mata Ferry.

"Mungkin dia capek menangis. Kalau lo udah sering, terlalu banyak air mata keluar, kadang-kadang air mata mungkin sudah tidak bisa keluar," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Salma)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas