Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Cerita Patricia Gouw Tertipu Investasi Bodong hingga Merugi Rp 2 Miliar

Patricia Gouw menceritakan ulang kejadian saat ia tertipu investasi bodong yang membuatnya merugi Rp 2 miliar.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Cerita Patricia Gouw Tertipu Investasi Bodong hingga Merugi Rp 2 Miliar
Tangkapan Layar Instagram @patriciagouw
Patricia Gouw ceritakan kejadian saat ia tertipu investasi bodong yang membuatnya merugi Rp 2 miliar. 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar mengejutkan datang dari aktris Patricia Gouw, baru-baru ia mengaku tertipu investasi bodong.

Atas peristiwa itu Patricia Gouw mengaku mengalami kerugian mencapai Rp 2 miliar.

Dikutip dari YouTube Trans7 Official, Rabu (1/2/2023), Patricia Gouw menceritakan kejadian yang menimpanya.

Saat itu Patricia Gouw tengah menjadi bintang tamu acara FYP yang dipandu Raffi Ahmad dan Irfan Hakim.

Patricia Gouw mengatakan, hal tersebut berawal dari sang ibu yang menginvestasikan dana miliknya ke salah satu koperasi ternama.

Saat itu Patricia Gouw tak menaruh curiga lantaran koperasi tersebut sudah berdiri selama 30 tahun.

"Karena mama. Juga ini kan koperasi simpan pinjam, perusahaan tersebut sudah banyaklah, sudah terdengar."

Baca juga: Rugi Rp 2 Miliar karena Investasi Bodong, Patricia Gouw Sempat Depresi Berat

Berita Rekomendasi

"Udah 30 tahunan, udah lama juga," ucap Patricia Gouw.

Patricia Gouw menjelaskan, saat itu ia belum genap enam bulan menjadi nasabah koperasi tersebut.

"Aku baru masuk tuh bulan September 2019, jadi belum nyampe 6 bulan," terang Patricia Gouw.

Dalam tayangan tersebut diketahui bahwa koperasi yang menipu Patricia Gouw juga telah menipu sebanyak 23.000 korban lainnya.

Aktris yang kini berusia 32 tahun itu menyebut bahkan ada nasabah lain yang tertipu hingga Rp 250 miliar.

Patricia Gouw 102
Patricia Gouw menceritakan ulang kejadian saat ia tertipu investasi bodong yang membuatnya merugi Rp 2 miliar.

Baca juga: Patricia Gouw Kecewa Tersangka Indosurya Dibebaskan, Ingin Kasusnya Diusut Seperti Indra Kenz


"Ada yang Rp 250 miliar, ada," sambungnya.

Patricia Gouw mengatakan, kecurigaannya pada koperasi tersebut berawal saat ia menanyakan soal dananya yang tidak kembali.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas