Layangkan Gugatan Cerai ke Daus Mini, Shelvie Hana Minta Maaf Belum Jadi Istri yang Baik
Memutuskan untuk bercerai dari Daus Mini, Shelvie Hana meminta maaf belum bisa jadi istri yang baik.
Penulis: Dian Hastuti
Editor: Ayu Miftakhul Husna

TRIBUNNEWS.COM - Shelvie Hana Wijaya mantap bercerai dengan komedian Daus Mini yang menikahinya pada 2018, silam.
Shelvie Hana mengaku sedih memutuskan harus berpisah dengan sang suami.
Rumah tangganya harus berakhir dengan perpisahan, Shelvie Hana meminta maaf belum bisa menjadi istri yang baik untuk Daus Mini.
Sambil menangis, permintaan maaf itu disampaikan Shelvie Hana dalam tayangan YouTube Cumicumi, Jumat (10/2/2023).
Di kesempatan tersebut, Shelvie Hana mengaku Daus Mini merupakan sosok laki-laki yang ia sayangi dan cintai.
"Buat Bang Daus ya gimanapun juga dia pernah baik sama aku, ada rasa sayang sama cinta."
Baca juga: Gugat Cerai Daus Mini, Shelvie Hana Akui Putus Komunikasi Meski Masih Tinggal Serumah
"Pokoknya makasih lah, yang terbaik," ungkapnya.
Shelvie berharap setelah berpisah darinya, Daus mendapatkan pasangan yang lebih baik.
"Semoga dia bisa dapat (pasangan) yang lebih baik," katanya.
Shelvie juga meminta maaf belum bisa menjadi istri yang baik untuk Daus.
"Maaf belum bisa jadi istri yang baik juga," imbuhnya.
Meski begitu, Shelvie mengaku sudah berusaha menjadi pasangan yang terbaik untuk pria 35 tahun tersebut.
"Aku sudah berusaha menjadi istri yang lebih baik juga untuk Bang Daus," ujarnya.
Shelvie tak menampik ada kekurangan dalam menjalani peran seorang istri.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.