Ibu Ferry Irawan Sebut Cincin Nikah Sang Putra dan Venna Melinda Sudah Lunas
Ibu Ferry Irawan menegaskan jika cincin tersebut merupakan bukan cincin pernikahan melainkan hadiah dari putranya untuk Venna Melinda.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Venna Melinda siap mengembalikan semua barang-barang yang dimiliki Ferry Irawan.
Ibu Verrell Bramasta itu akan mengembalikan semua barang tersebut asalkan telah menerima surat kuasa pengambilan barang dari Ferry Irawan di atas materai yang ditanda tangani.
Baca juga: Verrel Bramasta Terjun ke Dunia Politik Gabung PAN, Mengaku Terinspirasi Orang Tua
Barang-barang tersebut salah satunya adalah cincin nikah yang ia anggap belum dilunasi oleh Ferry Irawan.
"Saya sudah persiapan, barang-barang akan saya kembalikan. Ferry tidak minta cincin, akan saya kembalikan, cincin itu belum lunas," kata Venna Melinda usai sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2023) lalu.
Menanggapi hal tersebut, Hariati ibu Ferry Irawan buka suara. Ia menegaskan jika cincin tersebut merupakan bukan cincin pernikahan melainkan hadiah dari putranya untuk Venna Melinda.
"Itu yang dibilang itu bukan cincin kawin, (tapi) hadiah ulang tahun," kata Hariati saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (28/2/2023).
Baca juga: Venna Melinda Kembalikan Cincin yang Belum Lunas, Perhiasan Ini Diberikan Ferry Irawan Saat Lamaran?
Kemudian hadiah cincin tersebut diberikan Ferry Irawan kepada Venna melinda sebagai kado ulang tahun.
"Hadiah ulang tahun ke Venna katanya mau dikembaliin," tuturnya lagi.
Padahal Ferry menurut Hariati tidak pernah meminta barang-barang tersebut dikembalikan. Namun putranya hanya meminta dokumen-dokumen berharga yang tertinggal di rumah sang istri.
"Gak ada minta barang-barang berharga yang, dinilai berharga, gak ada. Barang pribadi, barang bekas. Tapi Venna masih mau menyimpan barang bekas, gitu aja," tutup Hariati.
Baca juga: Bantah Putranya Tempramen, Hariati Percaya Ferry Tak Lakukan KDRT ke Venna: Percaya sama Anak Saya
Diberitakan sebelumnya, Venna Melinda sempat membongkar semua list barang Ferry Irawan yang dituliskan melalui surat kepada kuasa hukumnya, Sunan Kalijaga untuk diambil.
Surat tersebut bahkan akan menjadi bumerang bagi Venna Melinda apabila tidak menuruti permintaan sang suami.
"Ferry tidak minta cincin, saya mau kembalikan. Karena saya tahu itu cincin belum lunas. Itu cincin belum lunas, makanya saya tahu itu pasti yang bernilai. Karena kalau baju-baju, enggak mungkin ada ancaman di bawah empat tahun," ucap Venna Melinda.
Kemudian Venna saat ini sudah menyiapkan barang-barang Ferry Irawan salam satu mobil yang siap untuk dikembalikan.
Namun orangtua Verrell Bramasta masih menunggu surat kuasa resmi pengambilan barang tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.