Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sahabat Abby Choi dari Indonesia Ungkap Chat Terakhir dan Kenang Momen Kebersamaan

Sahabat Abby Choi dari Indonesia mengungkap chat terakhir dan mengenang momen kebersamaan dengan Abby. Penyelidikan kasus Abby Choi masih berlanjut.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Sahabat Abby Choi dari Indonesia Ungkap Chat Terakhir dan Kenang Momen Kebersamaan
Instagram @xxabbyc
Abby Choi, model cantik asal Hong Kong yang menjadi korban mutilasi yang dilakukan oleh mantan suaminya, Alex Kwong sekeluarga. Sahabat Abby Choi dari Indonesia mengungkap momen kebersamaan mereka. 

TRIBUNNEWS.COM - Sosialita Indonesia, Jessica Chaijaya atau Diyen mengungkap chat terakhir Abby Choi yang dikirim melalui DM Instagram-nya.

Diyen berduka cita dengan meninggalnya sahabatnya, Abby Choi, model asal Hong Kong yang menjadi korban mutilasi mantan suami dan keluarganya.

Ia mengungkapkan kesedihannya melalui unggahan Instagram pada Senin (27/2/2023), yang memperlihatkan percakapan terakhirnya dengan Abby Choi.

Dalam unggahan itu, Diyen menggabungkan potongan chat itu dengan fotonya bersama Abby Choi.

Abby Choi terlihat berdiri mengenakan setelan berwarna pink dan Diyen mengenakan baju warna kuning.

Baca juga: Fakta-fakta Pembunuhan Abby Choi, Dimutilasi hingga Bagian Tubuh Ditemukan di Panci

Chat terakhir Abby Choi dikirim pada tanggal 17 Februari 2023.

Keduanya terlihat sedang membahas rencana bepergian Diyen.

Berita Rekomendasi

Pada awal pesan, terlihat Abby Choi menulis "Love you sis."

Kemudian ia bertanya, "When will you decide to go in may?"

"I will make decision by March darling," jawab Diyen.

"Ok," balas Abby Choi.

Dalam caption postingan itu, Diyen mendoakan Abby Choi agar ia beristirahat dengan baik.

"Kenangan persahabatan kita tetap ada. Tidak ada yang akan menggantikanmu. Sulit menerima kepergianmu. Jiwamu mengucapkan selamat tinggal. Di mana pun kamu berada, kamu akan tetap di hatiku," tulisnya di akun Instagram, @diyen168.

"Kamu selalu dicintai dan tidak pernah dilupakan. Teruntuk saudariku tercinta Abby, kamu akan selalu hidup di hatiku," lanjutnya.

Abby Choi, model cantik asal Hong Kong yang menjadi korban mutilasi yang dilakukan oleh mantan suaminya, Alex Kwong sekeluarga. Kasus ini terungkap di media pada Minggu (26/2/2023).
Abby Choi, model cantik asal Hong Kong yang menjadi korban mutilasi yang dilakukan oleh mantan suaminya, Alex Kwong sekeluarga. Kasus ini terungkap di media pada Minggu (26/2/2023). (Abby Choi)

Baca juga: Jenazah Abby Choi Diperlihatkan ke Keluarga, Tangis sang Ibu Pecah: Niat Baik Disalahgunakan

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas