Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Promotor Ajak NCTzen Berdonasi ke Yayasan Kanker Payudara di Konser NCT Dream

Boy grup NCT Dream menggelar konser selama tiga hari di Indonesia dari 4 hingga 6 Maret 2023.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Promotor Ajak NCTzen Berdonasi ke Yayasan Kanker Payudara di Konser NCT Dream
TRIBUNNEWS.COM/ALIVIO
Penampilan NCT Dream di Hari Pertama Konser pada Sabtu (4/3/2023) 

Akan ada juga instalasi berbentuk hati besar berwarna biru dengan latar belakang kuning yang bisa digunakan penggemar untuk mengabadikan momen.

Instalasi ini diambil album repackage pertama dari tujuh anggota boyband 'Hello Future.'

Ketiga instalasi di atas bisa dinikmati para penggemar secara cuma-cuma, namun promotor juga ingin mengajak NCTZen Indonesia untuk mengulurkan tangan kepada anak-anak Indonesia kembali meraih mimpi.

Serta perempuan Indonesia untuk berjuang melawan kanker payudara melalui instalasi-instalasi tersebut.

"Karena fans NCT Dream itu kan banyak perempuan, kita berharap mereka lebih peduli dan memberikan bantuan untuk pengobatan kanker payudara di Indonesia. donasinya akan disumbangkan atas nama NCT zen indonesia," tutur Miss E.

Seluruh donasi akan disalurkan atas nama NCTzen Indonesia kepada Yayasan GNOTA (Gerakan Nasional Orang Tua Asuh).

Dan Yayasan Kanker Payudara Indonesia (Yayasan Kanker Payudara Indonesia).

Berita Rekomendasi

Selain tiga instalasi di atas, ada juga spot menarik lainnya yang tersedia di Dreamzone seperti mega official tour poster, self-service photobooth, dan beragam gerai makanan.

Penggemar bisa menggunakan fasilitas loker deposit berbayar dan membeli official merchandise dari kaos sampai postcard set yang tersedia di Hall 10 ICE BSD.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas