Konser TREASURE Digelar Pertengahan Maret 2023 di ICE BSD, Simak Jadwal Acaranya
Konser TREASURE akan digelar pada pertengahan Maret 2023 di ICE BSD, Simak Jadwal acaranya dalam artikel berikut.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Boyband asal Korea Salatan TREASURE akan menggelar konser di Jakarta pada 18 sampai 19 Maret 2023.
Boyband TREASURE dijadwalkan menyapa penggemarnya yang disebut dengan Treasure Maker dalam konser yang bertajuk Treasure Tour Hello in Jakarta.
Konser TREASURE tersebut akan digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Tangerang pada pukul 18.30 WIB.
Informasi tersebut diketahui dari Instagram @mecimapro selaku promotor konser TREASURE.
Jadwal Acara Konser TREASURE
Penukaran tiket konser TREASURE dapat ditukarakan di Hal 10 mulai pukul 10.00 WIB hingga 18.00 WIB.
Baca juga: Konser TREASURE Digelar 18-19 Maret di ICE BSD, Simak Peraturan dan Ketentuan Acaranya
Pintu utama area konser akan dibuka pada pukul 10.30 WIB untuk semua kategori tiket.
Sementara itu, untuk penukaran Landyard Benefit Package Blue Soundcheck dimulai pada pukul 10.30 WIB hingga 14.30 WIB.
Landyard Benefit Package Pink Send Off bisa ditukarkan pada pukul 10.30 WIB hingga pukul 18.00 WIB.
Seluruh pengunjung dimohon untuk memperhatikan peta acara lokasi penukaran.
Untuk tiket kategori Blue Soundcheck Standby dimohon besiap pada area ruang tunggu Blue Soundcheck pukul 15.00 WIB.
Baca juga: Lirik dan Terjemahan Lagu VolKno - Treasure: Teojyeo, Volcano
Pengunjung yang memiliki tiket Blue Soundcheck dimohon hadir tepat waktu dan memperhatikan batas penukaran landyard hanya sampai pukul 14.30 WIB.
Pintu masuk Soundcheck dibuka pada pukul 16.00 WIB.
Seluruh kategori tiket Standby dimohon bersiap dia area tunggu masing-masing pada pukul 16.00 WIB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.