Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tika Bravani Takut dan Mengantuk Saat Jalani Adegan Sumpah Pocong

Tika Bravani didapuk menjadi Ibu Nuning, dalam film horor Khanzab karya sutradara Anggy Umbara.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tika Bravani Takut dan Mengantuk Saat Jalani Adegan Sumpah Pocong
Instagram @tikabravani)
Cuplikan adegan film Khanzab yang dibintangi Tika Bravani 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tika Bravani didapuk menjadi Ibu Nuning, dalam film horor Khanzab karya sutradara Anggy Umbara.

Ibu Nuning yang diperankan oleh Tika Bravani, adalah sosok ibu tiri dari Rahayu yang diperankan oleh Yasamin Jasem.

Baca juga: Penakut, Tapi Tika Bravani Beranikan Diri Perdana Main Film Horor, Ini Perannya

"Alasa aku terima karena ini horornya masih normal dan karena mas Anggy Umbara. Aku pernah dalam project film yang sama dengan dia," kata Tika Bravani saat berbincang di kantor redaksi Warta Kota, Selasa (4/4/2023).

Wanita berusia 33 tahun itu mengakui, tidak kesulitan dalam mendalami peran Ibu Nuning.

Hal tersebut dikarenakan Tika terbantu dengan suasana dan kondisi di lokasi syuting, yang dibuat semenegangkan mungkin.

"Bisa lumayan kebantu. Memamg setidak menyenangkan itu lokasinya. Kalau nyaman dan balik ke set agak susah balik ke karakter. Ya begini situasinya, senggol bacok lah," ucapnya.

Anggy Umbara mengangkat kisah pembantaian seorang dukun santet di Banyuwangi yang terjadi tahun 1998, kedalam film Khanzab.

Baca juga: Tika Bravani Vakum Usai 2 Tahun Melahirkan, Kini Bersyukur Tidak Lupa Caranya Akting

BERITA REKOMENDASI

Tika pun mengetahui hal itu sampai akhirnya, ia melakoni adegan sumpah pocong yang memang terjadi didaerah tersebut.

Istri Adimas Raditya itu sempat menolak. Ia pun melakukan diskusi dengan Anggy, menanyakan apakah adegan sumpah pocong sesuai kebutuhan cerita atau tidak.

Tika Bravani saat berbincang di kantor redaksi Tribunnws.com Network, Selasa (4/4/2023).
Tika Bravani saat berbincang di kantor redaksi Tribunnws.com Network, Selasa (4/4/2023). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

"Abis itu dikasih tau, kalau di daerah senjatanya sumpah pocong. Itu janji dan sumpah paling puncak. Dulu kan belum banyak yang hijrah agama kecampur klenik, jadi harus ada dan sesuai konteksnya. Yaudah baiklah aku jalanin," jelasnya.

Setelah meyakinkan hati, Tika langsung berganti busana mengenakan kain kafan yang dililit ke badannya.

"Ya jadi kontemplasi, gini kalau meninggal. Gini rasanya diikat dan hanya pakai kafan bajunya. Memang Ngejalaninnya naham buang air kecil. Beneran dikafanin akunya," ungkapnya.


"Awalnya ketakutan dan keringat dingin pastinya karena belum pernah. Cuma lama kelamaan takutnya pudar," sambungnya.

Bahkan, Tika mengaku harua melakukan banyak pengambilan gambar untuk adegan sumpah pocong saja.

"Jadi dari awalnya takut gitu pakai kain kafan, lama-lama biasa aja dan ngantuk. Karena berbagai angle dan banyak lah takenya," katanya.

Tika Bravani berharap film Khanzab yang akan tayang pada 20 April 2023, bisa menjadi tontonan menarik menjelang momentum lebaran.

"Semoga disukai banyak orang filmnya," ujar Tika Bravani. (ARI).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas