Disebut Daftar Bacaleg Lewat 2 Partai, Aldi Taher Beri Klarifikasi, Tegaskan Sudah Mundur dari PBB
Aldi Taher menjadi sorotan publik pasca mencalonkan diri sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) melalui dua partai.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Ayu Miftakhul Husna
"Aldi banyak belajar, sebelumnya Aldi juga pernah ke PKS juga, pernah ke Golkar, ngobrol," sambung Aldi.
Baca juga: KPU Bakal Cek Surat Pengunduran Diri Aldi Taher dari PBB
Lebih lanjut, Aldi menilai jika tahun politik kali ini sebagai pesta rakyat.
Kini mantap melabuhkan pilihan di partai Perindo, Aldi berdoa yang terbaik untuk Tanah Air tercinta.
"Jadi intinya partai ini kan party (dalam bahasa Inggris), pesta rakyat ya, pesta."
"Insya Allah melabuhkan di partai Perindo, dan saya doakan semua sukses untuk Indonesia sejahtera," sambung Aldi.
Dinilai tak beretika karena nyaleg melalui dia partai, Aldi tegaskan jika dirinya sudah mundur dari PBB.
Keputusannya tersebut sudah dibicarakan dengan Sekertaris Jendral (Sekjen) PBB, Afriansyah Noor.
"Jadi alhamdulillah Aldi sudah resmi mengundurkan diri dari Partai Bulan Bintang, sudah komunikasi juga dengan mas Sekjen PBB, Afriansyah Noor," terang Aldi.
Aldi menambahkan jika pencalonannya saat masih di PBB masih dalam tahap pendaftaran Sistem Informasi Pencalonan (Silon).
"Mengenai pendaftaran caleg kan nanti kan diverifikasi, jadi Aldi waktu di PBB belum menyerahkan berkas yang disyaratkan seperti ijazah segala macam."
"Memang baru didaftarkan silon oleh partai, tapi sudah menyampaikan pengunduran diri," tegas Aldi.
Melalui kesempatan tersebut, Aldi juga menyampaikan permintaan maafnya terharap keluarga besar PBB.
Di samping itu, Aldi juga mendoakan agar PBB selalu sukses, ia meminta doa agar diberikan kemudahan bisa berjuang mengabdi untuk negara.
"Di sini kesempatan Aldi mau minta maaf kepada seluruh partai PBB keluarga besar."
"Aldi doakan PBB sukses, karena PBB adalah rumah Aldi juga. Minta doa restu dari semua keluarga besar PBB ahli berjuang untuk Indonesia," ucap Aldi.
Di akhir wawancara, Adli juga sempat melantunkan potongan lirik lagu ciptaannya.
"Sekarang di Perindo gitu. Jadi kita tetap saling sayang, saling sayang saling cinta," tandasnya.
(Tribunnews.com/Dipta)