Takut Naik Pesawat, Charly Setia Band Tolak Manggung di 60 Kota Luar Pulau Jawa
mengaku memiliki banyak tawaran untuk konser di luar Pulau Jawa. Namun, ia tolak karena phobianya itu.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tak banyak yang mengetahui, rupanya vokalis Setia Band, Charly Van Houten memiliki phobia. Ia takut naik pesawat.
Saking takutnya, ia pun menolak tawaran manggung di luar Pulau Jawa.
Tak disangka, dirinya menolak sekitar 60 kota.
"Kemarin aku ada 60 kota yang aku tolak di luar," kata Charly saat jumpa pers di kawasan Jakarta Timur, Kamis (22/6/2023).
Baca juga: Setia Band hingga Wali Akan Meriahkan Festival Musik Pentastik, Bakal Digelar di 8 Kota
Penyanyi berusia 40 tahun ini mengaku memiliki banyak tawaran untuk konser di luar Pulau Jawa.
Karena rasa takutnya itu, Charly hanya mengambil konser-konser yang ada di Pulau Jawa saja.
"Karena saya takut naik pesawat dan itu benar-benar ada, semua organizer membujuk Charly buat main di luar Jawa," ujar Charly.
Namun, terkhusus untuk penampilan Setia Band di festival musik Pentastik, Charly memberanikan diri.
Sebab, selain sebagai penampil, ia juga terlibat di belakang layar festival musik Pentastik.
Di Pentastik, Charly bakal manggung di luar Jawa yakni di Makassar, Samarinda, Banjarmasin, Lampung, dan Pekanbaru.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.