Revenant hingga King The Land Jadi Drama Korea Akhir Pekan dengan Rating Tertinggi
Revenant hingga King The Land menjadi drama akhir pekan dengan rating tertinggi pada minggu ini.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Suci BangunDS
TRIBUNNEWS.COM - Revenant hingga King The Land menjadi drama akhir pekan dengan rating tertinggi pada minggu ini.
Drama Korea Revenant telah tayang perdana pada Jumat, 23 Juni 2023, lalu.
Mengutip dari Kbizoom, Revenant merupakan drama misteri ala Korea di mana seorang wanita yang dirasuki hantu dan seorang pria bisa melihat iblis mencari kebenaran di balik kematian misterius yang mengelilingi lima mayat.
Kim Tae Ri mengambil peran utama dalam drama Korea Revenant.
Dilansir Soompi, episode kedua drama Korea Revenant telah tayang pada Sabtu, 24 Juni 2023.
Penayangan episode kedua drama Korea Revenant ini telah berhasil menembus angka dua digit.
Menurut Nielsen Korea, siaran terbaru dari film thriller supernatural tersebut mencetak rating nasional rata-rata 10,0 persen.
Baca juga: Sinopsis King The Land, Drama Korea yang Dibintangi Lee Junho dan YoonA, Tayang Mulai Hari Ini
Dengan rating tersebut, menandai sedikit peningkatan dari penayangan perdananya pada malam sebelumnya.
Sementara itu, drama Korea King The Land menempati satu peringkat di bawah Revenant.
Drama King The Land yang tayang di hari yang sama mendapatkan kenaikan rating untuk episode ketiga.
Episode ketiga dari komedi romantis tersebut memperoleh rating nasional rata-rata 9,1 persen.
Dengan pencapaian tersebut tentunya menandai rekor tertinggi baru sepanjang masa untuk acara tersebut.
King The Land merupakan drama komedi romantis antara kepala manajer umum King Hotel Lee Jun Ho dan pengusaha hotel Im Yoona.
Baca juga: 3 Artis Korea yang Dapat Predikat Selebriti Paling Kasar 2022: Don Lee, Kim Tae Ri dan Nam Joo Hyuk
Drama King The Land ditulis oleh Choi Rom, disutradarai oleh Im Hyun Wook.
Kemudian drama roman fantasi baru TV Chosun 'Durian's Affair' atau 'Mrs. Durian' tayang perdana dengan rating nasional rata-rata 4,2 persen.
Mrs Durian berkisah tentang ua wanita dari keluarga bangsawan di dinasti Joseon yang terjerat dengan pria melalui perjalanan waktu ke tahun 2023, saat ini.
Selanjutnya, ada drama terbaru MBC yang bertajuk 'Numbers'.
Drama ini mencetak peringkat nasional rata-rata 4,0 persen untuk episode kedua penayangan.
'Numbers' menceritakan berbagai kisah yang terungkap dalam sebuah kantor akuntan.
Drama Korea Numbers berputar di sekitar seorang akuntan dengan ijazah sekolah menengah, yang berjuang melawan ketidakadilan.
Perpaduan antara Kim Myung Soo, Choi Jin Hyuk dan Choi Min Soo menimbulkan rasa penasaran tentang aksi dan ledakan seperti apa hubungan yang terjalin antara para pemeran.
(Tribunnews.com/Farrah Putri)
Artikel Lain Terkait Drama Korea King The Land
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.