Lirik Lagu Cundamani - Denny Caknan: Sayang, Titip Rogoku, Titip Roso Tresnaku
Denny Caknan baru saja mengunggah video lagu Cundamani di YouTubenya, lagu tersebut menampilkan momen bahagia pernikahannya dengan Bella Bonita.
Penulis: garudea prabawati
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Inilah lirik lagu Cundamani dari Denny Caknan.
Lagu Cundamani ini adalah lagu kelima yang berada di album Denny yang berjudul Kalih Welasku.
Video lagu Cundamani diunggah Denny Caknan di akun YouTube miliknya pada Selasa (11/7/2023).
Di video lagu Cundamani itu, menampilkan momen bahagia pernikahan Denny Caknan dan Bella Bonita.
Dalam keterangannya Denny menyebut Cundamani berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti permata terbaik.
Makna permata terbaik tersebut bagi Denny merupakan penggambaran sang istri, Bella Bonita.
"Cundamani bisa diartikan 'PERMATA TERBAIK' bahasa sansekerta yang diberikan untuk wanita, yang di mana permata adalah perlambang sebuah benda yang biasa dipakai dalam kehidupan manusia yg punya nilai/velue tinggi," tulis Denny dalam keterangan di YouTubenya.
"Bismillah. Kata Cundamani saya pakai untuk judul lagu saya karena mempunyai arti yang membahagiakan bagi hati saya."
Baca juga: Tangis Denny Caknan jadi Suami Bella Bonita, Terekam di Video Lagu Cundamani: Bakal Apik Keukir
"Dan Saya hanya bisa berkata, Terima kasih Istriku, Kuatlah dalam segala hal, Aku di sampingmu," tutur Denny Caknan.
Lirik lagu Cundamani - Denny Caknan, dikutip dari YouTube Denny Caknan:
Saben Wayah Wengi
Mikirno isi ati
Opo tenano treno iki
Dadi siji
Manteb anggonku mikir
Ra ono sitik kuatir
Cerito iki
Bakal apik keukir
Yakin-yakino
Yakin aku tenanan
Sumpah ing janji
Iluhku netes tenan
Kurang-kurange
Kurangku sepurane
Cen anane ngene
Sayang....
Titip rogoku
Titip roso tresnaku
Seneng iki mung koe sing ngerti
Dadio Konco ceritoku
Sepanjang uripku
Lintang...
Suwun ngancani
Suwun sampun nyekseni
Padangi dalan sing tak lewati
Cidrone ati
Gusti pun ngrampungi
(Tribunnews.com/Garudea Prabawati)