Dari Pengalaman Pribadi, Daniel Mananta Belajar Arti Makna Mindful Riset Bareng Istri
Daniel Mananta merupakan tipikal orang yang peduli akan keseimbangan dalam hidup. Namun ia lupa prioritas ebagai ayah dan suami.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jadwal pekerjaan padat sempat membuat pembawa acara Daniel Mananta lupa terhadap prioritasnya sebagai seorang ayah dan suami.
Padahal Daniel Mananta merupakan tipikal orang yang peduli akan keseimbangan dalam hidup.
"Gua tipikal orang yang peduli banget sama keseimbangan di dalam kehidupan, dulu gw sempat tidak seimbang dimana hidup gua, prioritas gua pertama sebagai seorang suami dan seorang ayah dari anak-anak gua," kata Daniel Mananta dalam jumpa persnya di kawasan Cipete, Jakarta Selatan belum lama ini.
"Tapi karena pekerjaan yang sibuk dan budaya kita kan hustle culture dan akhirnya gw lebih memilih prioritaskan karir gua daripada keluarga gua," lanjutnya.
Baca juga: Cerita Daniel Mananta dan Lukman Sardi Tentang Sosok Ayah Ideal
Merasa hal tersebut tidak baik untuk kehidupannya, Daniel Mananta akhirnya mengubah kepribadiannya untuk bisa menghabiskan banyak waktu bersama istri dan anaknya dengan melalui mindful riset.
"Dan akhirnya gua harus balance, dan dari pengalaman tersebut orang-orang kayanya butuh tau soal yang namanya mindful riset ini. Apa sih tujuan kita berkarir? Apasih tujuan kita hidup ini? Khususnya orang yang sudah berkeluarga," ujar Daniel Mananta.
Dari pengalaman tersebut membuat Daniel Mananta ikut menggaungkan makna dari mindful riset dengan melakukan kolaborasi Bobobox dengan Fore Coffe.
Bobobox melalui unit penginapannya Bobocabin menawarkan pengalaman unik staycation di alam sambil menikmati secangkir kopi lewat kampanye bertajuk Journey to Wellbeing: Mindful Reset.
"Jadi movement mindfull riset ini dari Bobobox dan Fore selaras banget dengan tujuan hidup gua sendiri," ujar Daniel Mananta.
Baca juga: Profil Daniel Mananta, VJ dan Presenter yang Ikut Pengajian saat Kunjungi Ustaz Abdul Somad
Dengan begitu Daniel merasa lewat kolaborasi tersebut dapat menciptakan suasana baru bersama istri tercintanya.
"Iya gua baru aja healing bareng istri gua memasuki season baru atau musim baru di dalam pernikahan kita ke bobocabin yang ada di Cobanrondo, disitu kita riset kaya pernikahan kita," ungkap Daniel.
Chief Commercial Officer Bobobox Indonesia, Bayu Ramadhan, mengatakan sebagai tahap awal dalam meningkatkan pengalaman wellness tourism di Bobocabin, pihaknya ingin melibatkan salah satu indera tubuh, yakni perasa, dalam perjalanan menuju keseimbangan tubuh, jiwa dan pikiran konsumen.
“Kami menilai salah satu aktivitas yang akrab dengan pelanggan kami, yaitu milenial dan gen Z adalah ngopi. Untuk itu, kami bekerja sama dengan Fore Coffee, salah satu brand kopi yang populer digandrungi berbagai kalangan terutama anak muda yang modern,” ujarnya.
kolaborasi ini jug meluncurkan menu minuman spesial, yakni tropical manuka hibiscus yang memiliki komposisi madu manuka, teh hibiscus dan lemon kering.
Journey to Wellbeing: Mindful Reset Bobocabin X Fore Coffee mulai berjalan pada 25 Juli sampai 25 September 2023.
"Yang bisa dikasih pastinya expirience ini, sulit untuk diungkapkan lewat kata-kata kalau kalian tidak mencoba ini. Mungkin kalian bisa cobain di Bobocabin mungkin satu malam atau dua malam bersama keluarga dan habis itu sambil menikmati pemandangan alamnya sambil menikmati kopi di pagi hari," pungkas Daniel Mananta yang juga sebagai Bobobox Beliver.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.