Profil Dino Jelusick, Penyanyi Viral yang Bawakan Lagu Arjuna Bareng Dewa 19 Versi Bahasa Inggris
Ini profil Dino Jelusick penyanyi lagu Arjuna ciptaan Ahmad Dhani yang menghipnotis penikmat musik saat membawakan lagu ini bersama Dewa 19.
Penulis: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ini profil Dino Jelusick penyanyi lagu Arjuna ciptaan Ahmad Dhani yang menghipnotis penikmat musik saat membawakan lagu ini bersama Dewa 19.
Diketahui, aksi Dino Jelusick bersama All Star menyanyikan lagu Arjuna membuat konser Dewa 19 Sabtu (12/8/2023) semakin meriah.
Ini profil Dino Jelusick penyanyi lagu Arjuna ciptaan Ahmad Dhani yang menghipnotis penikmat musik saat membawakan lagu ini bersama Dewa 19.
Suara Dino Jelusick mampu menghipnotis 85 ribu penonton yang hadir memadati GBK Senayan akhir pekan tadi.
Selain Dino Jelusick, Richie Kotzen juga tampil membawakan lagu hits dari grup musik ternama internasional diantaranya Shine dari Mr. Big, Highway to Hell (AC/DC), Jump (Van Hallen), Immortal Love Song (Dino Jelusick), Bohemian Rapshody (Queen), Somebody to Love (Queen).
Siapa sang penyanyi? Ini profil Dino Jelusick
Baca juga: Kolaborasi Dewa 19 dan Dino Jelusick, Debut Lagu Arjuna Dinyanyikan Pakai Lirik Bahasa Inggris
Itu merupakan kali pertama lagu Arjuna dinyanyikan dalam lirik bahasa Inggris.
Namun dalam reff lagu Arjuna masih menggunakan bahasa Indonesia, Dino Jelusick pun begitu masif menyanyikan lagu dari album keenam Dewa 19 itu.
“Akulah Arjuna… yang mencari cinta,” ujar Dino Jelusick.
Diketahui jika Dino Jelusick menjadi salah satu bintang tamu yang tergabung dalam All Stars.
Lagu-lagu Dewa 19 feat All Star konser Stadium Tour 2023 bahkan trending di YouTube, Sabtu (5/8/2023).
Salah satu video cuplikan konser yang trending adalah lagu “Arjuna” yang dibawakan dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia.
Baca juga: Baladewa dan Baladewi Penuhi SUGBK Nonton Konser Dewa 19 All Stars
Dewa 19 feat All Star adalah proyek musik yang digagas Ahmad Dhani dan Andra Ramadhan.
Dewa 19 menggandneg musisi dunia, ada Simon Phillips (eks drummer grup band rock Toto), dan Ron Thal (eks gitaris grup band Guns N’ Roses).
Ada juga seorang bassist terkenal Mr. Big Billy Sheehan, serta eks organis Dream Theatre, Derek Sherinian.
Jeff Scott Soto dan Dino Jelusick pun digandeng untuk memperkaya vokal.
Profil Dino Jelusick
Aura kemeriahan Konser Dewa 10 di Stadion GBK Jakarta juga ditunjukkan oleh Dino Jelusick.
"GBK stadium, 85.000 people last night. #jakarta," tulis Dino Jelusick di akun instagramnnya.
Siapa Dino Jelusick? Ini profil Dino Jelusick.
Dikutip dari wikipedia, Dino Jelusick atau Dino Jelusić tercatat sebagai seorang penyanyi, musisi, sekaligus penulis lagu berkebangsaan Kroasia.
Dino Jelusick adalah pemenang pertama Kontes Lagu Eurovision Junior 2003 yang diadakan di Kopenhagen, Denmark, 15 November 2003.
Dino Jelusick kelahiran 4 Juni 1992 .
Di usia yang belia , Dino Jelusick pernah memenangkan Kontes Lagu Eurovision Junior 2003 yang diadakan di Kopenhagen, Denmark, 15 November 2003.
Wajar jika dunia musik lekat dengan Dino Jelusick.
Dino Jelusick menghabiskan sebagian besar hidupnya di ibu kota Zagreb dan mendapat gelar master dari Akademi Musik, Universitas Zagreb, pada tahun 2020.
Jejak Karier Dino Jelusick
Jejak karier Dino Jelusick di rentang tahun 1997–2005 diawali dari Kontes Lagu Eurovision Junior.
Dino Jelusick yang mengenal musik sejak usia 3 tahun oleh orangtuanya.
Kemudian pada usia lima tahun dengan tampil di televisi, panggung, dan festival.
Dino Jelusickmenulis lagu bahasa Inggris pertamanya pada usia tujuh tahun.
Baca juga: Lyodra Jadi Opening Konser Dewa 19 All Stars di GBK
Pada tahun 2003, Dino Jelusić ikut Kontes Lagu Eurovision Junior pertama, di Denmark, dengan lagu yang ia tulis pada usia sepuluh tahun, "Ti si moja prva ljubav", dan menang dengan 134 poin.
Dino Jelusick merilis album solo debutnya, No. 1, pada tahun 2003, dan versi bahasa Inggrisnya setahun kemudian.
Dino Jelusick melakukan tur ke Amerika Serikat, Skandinavia, dan Australia hingga tahun 2005, dan tur tersebut mencakup empat konser besar di Denmark dengan penonton gabungan sebanyak 100.000 orang.
Pada tahun yang sama, ia enjadi nominasi termuda dari penghargaan musik Kroasia Porin, pada usia dua belas tahun.
Pada tahun 2005, Dino Jelusić menjadi salah satu dari tiga aksi utama di festival Langeland di Denmark, bersama dengan UB40 dan Ronan Keating.
Lirik Lagu Arjuna versi Bahasa Inggris
Dikutip dan diterjemahkan Tribunjogja.com dari YouTube Dewa19, berikut lirik lagu Arjuna versi Bahasa Inggris.
I have climbed
Aku telah mendaki
The highest mountain in this world
Gunung tertinggi di dunia
Only to find you that I’ve been searching for a long time
Hanya untuk menemukan kamu, yang sudah kucari sejak lama
I’ve dug the deepest core of the earth into the darkness
Aku telah menggali isi bumi yang paling dalam, menuju ke kegelapan
Only that I can always be by your side
Hanya untuk bisa selalu berada di sisimu
I have crossed
Aku telah mengarungi
Oceans of time around the world
Lautan waktu di seluruh dunia
Only to be wrapped around you
Hanya untuk bisa memelukmu
And just to be curled
Dan hanya untuk mendekapmu
Oh girl
Oh gadisku
The deeper the love I’ve been drowning
Semakin dalam cinta yang selama ini menenggelamkan diriku
Oh God
Oh Tuhan
I still don’t know what the love is
Aku masih belum paham apa itu cinta
Akulah arjuna… yang mencari cinta
Wajah wanita… cintailah aku
Maybe
Mungkin
I really find a true love
Aku benar-benar bisa menemukan seorang cinta sejati
Only when I take my last breath and going to heaven
Hanya ketika aku menghembuskan napas terakhir dan pergi ke surga
And maybe
Dan mungkin
I’ll be back someday with my second chance
Aku akan kembali suatu hari nanti dengan kesempatan kedua
To find you and my last final dance
Untuk menemukanmu dan tarian terakhirku
Akulah arjuna… yang mencari cinta
Wajah wanita… cintailah aku
Akulah arjuna, arjuna
Akulah arjuna
Akulah arjuna ooohhh
Akulah arjuna ooohhh
Akulah arjunaiaiaia…
Akulah arjuna yeah
Akulah arjuna… yang mencari cinta
Wajah wanita… cintailah aku
Akulah arjuna… yang mencari cinta
Wajah wanita… cintailah aku
(Tribunnews.com/Anita K wardhani/Fauzi Alamsyah) (Tribunjogja.com/Alifia Nuralita Rezqiana )