Usai Diperiksa Polisi, Oklin Fia Minta Maaf Berkait Konten Jilat Es Krim
Oklin memberanikan diri muncul di hadapan publik setelah mendapat banyak kecaman karena kontennya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selebgram Oklin Fia membuat permintaan langsung di hadapan publik dan awak media usai jalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Pusat, Kamis (24/8/2023).
Oklin diperiksa terkait konten makan es krim dengan gaya senonoh dan dianggap melakukan penistaan agama.
Setelah jalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Pusat, Oklin membacakan permintaan maaf yang ia tulis disecarik kertas.
Baca juga: Oklin Fia Ngaku Diajarkan Agama Sejak Kecil, Tak Berniat Rendahkan Agama di Konten Jilat Es Krim
"Asalamuaalaikum, segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT penguasa semesta alam karena atas berkah dan rahmatnya saya masih diberikan kekuatan dan kesempatan dapat bertemu dengan masyarakat luas untuk menyampaikan permohonan maaf secara langsung," ucap Oklin.
"Setelah sebelumnya menghilang karena takut dan tidak tahu harus bagaimana menghadapi hujatan dan cacian yang saya terima," sambungnya.
Oklin memberanikan diri muncul di hadapan publik setelah mendapat banyak kecaman karena kontennya.
Ia mengaku sadar bahwa konten yang dibuatnya belakangan ini membuat masyarakat Indonesia resah.
"Hari ini saya atas nama Oklin akhirnya mencoba memberanikan diri untuk tampil dan menyampaikannya permohonan maaf, kepada seluruh lapisan masyarakat," terang Oklin.
"Atas video saya yang telah menimbulkan kegaduhan dan keresahan kepada seluruh lapisan masyarakat di Indonesia akhir akhir ini," lanjutnya.
Sekedar informasi, Oklin Fia dilaporkan beberapa pihak karena kontennya menjilat es krim di dekat alat vital pria karena dianggap tindakan asusila.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.