Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tanggapi Tudingan Hilangkan Barang Bukti setelah Hapus Postingan, Verny Hasan Siap Tanggung Jawab

Menanggapi tudingan menghilangkan barang bukti setelah hapus postingan, Verny Hasan siap beranggungjawab.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Tanggapi Tudingan Hilangkan Barang Bukti setelah Hapus Postingan, Verny Hasan Siap Tanggung Jawab
Kolase Tribunnews
Verny (kiri) Denny (kanan) - Verny Hasan tanggapi tudingan menghilangkan barang bukti setelah hapus postingan, ngaku siap beranggungjawab. 

TRIBUNNEWS.COM - Menanggapi tudingan menghilangkan barang bukti setelah menghapus postingan, Disc jockey (DJ) Verny Hasan akui siap bertanggung jawab.

Nama Verny Hasan menjadi buah bibir publik setelah aksinya menantang aktor Denny Sumargo melakukan tes DNA ulang viral.

Sebelumnya, Verny Hasan sempat mengunggah sebuah pernyataan di akun Instagram pribadinya @vernyhasan_ yang meminta Denny Sumargo melakukan tes DNA ulang atas anaknya.

Namun, postingan Verny Hasan itu mendadak raib setelah Denny Sumargo melaporkannya ke polisi.

Hal itu buru-buru dibantah oleh Verny Hasan dalam salah satu unggahan Instagram pribadinya.

Verny Hasan menyebut ia mengarsipkan unggahannya itu sebelum aktor yang akrab disapa Densu itu membuat laporan polisi.

Baca juga: Dituding Hapus Postingan untuk Hilangkan Barang Bukti, Verny Hasan Siap Polisikan Hatersnya

"Ini berita yang membuat para netizen semakin berpikiran negatif terhadap saya."

Berita Rekomendasi

"Saya ingatkan ya, saya mengarsipkan video-video tersebut sebelum dia (Densu) membuat laporan," tulis Verny Hasan.

Wanita 34 tahun itu pun dengan tegas menyebut akan bertanggung jawab atas apa yang telah diunggahnya.

"Saya akan selalu bertanggung jawab atas apa yang saya perbuat," sambungnya.

Verny Hasan mengatakan hal demikian lantaran ia bukan seorang yang pengecut.

"Tenang, saya bukan orang yang pengecut ko," ungkapnya.

Verny Hasan mnsfsdfsdfs
Unggahan Instagram Verny Hasan menanggapi tudingan menghilangkan barang bukti setelah hapus postingan.

Baca juga: Meski DJ Verny Hasan Telah Hapus Konten Tantang Tes DNA Ulang, Denny Sumargo Tetap Tuntaskan Masalah

Dalam kesempatan itu Verny Hasan sempat membeberkan alasan tersirat mengapa ia mengarsipkan unggahan itu.

"Apa mau saya post lagi biar netizen bisa hapus perkataan yang menyakitkan?"

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas