Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tangis Haru Artis Bertemu Habib Umar, Aura Kasih Ingat Dosa, Anak Fairuz A Rafiq Sedih Tak Bisa Foto

Sederet artis yak bisa menahan air matanya saat berkesempatan bertemu langsung ulama besar Habib Umar bin Hafidz.

Penulis: Anita K Wardhani
zoom-in Tangis Haru Artis Bertemu Habib Umar, Aura Kasih Ingat Dosa, Anak Fairuz A Rafiq Sedih Tak Bisa Foto
kolase/instagram
Sederet artis yak bisa menahan air matanya saat berkesempatan bertemu langsung ulama besar Habib Umar bin Hafidz. Aura Kasih yang ingat dosa, higga King Faaz anak dari Dairuz A Rafiq sedih tak bisa berfoto dengan sang ulama. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sederet artis yak bisa menahan air matanya saat berkesempatan bertemu langsung ulama besar Habib Umar bin Hafidz.

Tangisan haru ini seolah meluncur saja saat Habib Umar bin Hafidz datang dari Tarim Hadramaut, Yaman menyapa sederet artis Indonesia.

Pertemuan dengan ulama besar keturunan Nabi Muhammad SAW dalam satu Majelis di Masjid Istiqlal, Jakarta, pekan lalu masih saja jadi perhatian..

Baca juga: Tabligh Akbar di Kalteng, Ketua Dewan Adat Dayak: Habib Umar Bin Hafidz Bawa Berkah di Tanah Dayak

Siapa saja yang tak bisa menahan tangisan melihat dan mendengarkan langsung dakwah dan isi ceramah Habib Umar bin Hafidz yang menyejukkan?

Diketahui, Majelis dakwah Habib Umar ini bertabur bintang.

Ada Irfan Hakim dan Ronal Surapradja ini sebagai pemandu acara.

Juga ada, David Khalik, Dul Jaelani, Vino G Bastian beserta istrinya, Marsha Timothy.

Berita Rekomendasi

Dari kalangan artis muslimah, diketahui ada Umi Pipik membawa Citra Kirana, Mona Ratuliu, Dian Ayu, dan Meisya Siregar yang juga hadir dalam ceramah Habib Umar.


King Faaz Anak Fairuz A Rafiq Sedih

Pasangan Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian terlihat di deret hadirin yang bisa bertemu langsung Habib Umar.

Tak hanya berdua, Fairuz juga mengajak putra sulungnya King Faaz A Rafiq.

Dikutip dari Youtube dan instagramnya, terlihat Faaz anak laki-laki Fairuz dan Galih Ginanjar terlihat tersenyum bahagia karena diajak ke majelis mendengarkan ceramah Habib Umar.

"Alhamdulillah upclose and personal bersama guru mulia Habib umar bin havidz,

Penuh makna dan pastinya dengan ilmu yang bermanfaat dan mengharapkan keberkahan dari Allah SWT. Masya Allah Tabarakallah," tulis Fairuz di instagram.

Namun senyum itu memudar dan berganti linangan air mata. Apa yang terjadi dengan Faaz?

Baca juga: Maryam Putrinya Sambung Ayat dengan King Faaz, Ini Trik Oki Setiana Dewi Ajari Anak Hapal Al Quran

Ternyata keinginannya untuk berfoto dengan sang ulama belum bisa terwujud.

"Abang faaz nangis gak bisa photo dan pengen banget di doain langsung sama habib umar untuk cita-citanya jadi hafiz quran, belum rezeki ya abang @kingfaazarafiqasli insyaAllah kalau ALLAH mengizinkan akan di pertemukan lagi yaa," tulis Fairuz di instagramnya.

Sontak postingan ini mendapatkan reaksi.

Salah satunya Umi Pipik menjawab melaui aku @ummi_pipik_.

"Masha Allah abang faiz nanti next ketemu ya sm habib umar ya," katanya.


Aura Kasih Sedih Ingat Dosa

Tangisan serupa juga dialami penyanyi dan pemain film Aura Kasih.

Aura Kasih membenarkan kabar jika dirinya menangis mendengar ceramah dari Habib Umar.

"Oh iya, sedih lah ingat dosa-dosa terdahulu," kata Aura Kasih ketika ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (24/8/2023).

Aura mengakui banyak sekali pelajaran yang ia dapatkan dari ceramah Habib Umar, sehingga bisa ia contohkan dalam kehidupan kedepannya.

aurakasihd
Aura Kasih membenarkan kabar jika dirinya menangis mendengar ceramah dari Habib Umar.

"Aku sebagai manusia jadi mikir aja, ya ampun kita tuh enggak sempurna, banyak kekurangan, dosanya, pasti sedih," ucap wanita berusia 35 tahun itu.

Selain mengingat dosa, Sanny Aura Syahrani merasa ceramah Habib Umar membuatnya sadar, kalau hubungan dirinya dengan Allah SWT masih jauh.

"Sebenarnya lebih membantu aku memotivasi aku lebih dekat dengan Tuhan. Karena kita tuh jadi yakin, oh aku yakin dengan agama ku," jelas janda anak satu itu.

Aura Kasih justru semakin yakin dengan ilmu agama yang ia pelajari selama ini setelah mendengar ceramah dari Habib Umar.

"Aku yakin dengan keyakinan yg aku pegang, dikasih ilmu. Insya allah aku amalkan gitu aja," ujar Aura Kasih.

Suara Kartika Putri Menahan Tangis Saat Curhat Soal Maraknya LGBT

Suara menahan tangis terdengar saat mantan presenter Kartika Putri terdengar mendapat kesempatan bertanya langsung pada sang Habib.

Istri Habib Usman bin Yahya ini mengungkapkan keharuannya karena akhirnya bisa bertemu dan bertanya langsung pada Habib Umar.

"Saya jauh-jauh ke Yaman tapi Allah belum izinkan bertemu lalu akhirnya bertemu di Indonesia. Izinkan saya bertanya guru, meski dari pertanyaan saya akan dibenci, tapi ini Lilahi Taala saya bertanya demi Allah," kata Kartika Putri.

Selanjutnya Kartika Putri pun bertanya tentang maraknya LGBT yang sangat dilaknat Allah SWT.

"Sebagai public figur, bagaimana dengan LGBT yang sangat meresahkan, kami tak ingin keturunan kami menerima azab Allah. Bagaimana kami harus bersikap," kata Kartika Putri.

Kartika Putri berharap, ia bisa menggaungkan syiar Islam dengan kelembutan seperti yang dilakukan Habib Umar.
Terakhir, Kartika Putri minta doa agar bisa menjadi muslimah solehah untuk suami dan anak-anaknya kelak.

Faank Vokalis Wali Curhat Dunia Artis hingga Berharap Habib Umar Setiap Hari Datang

Sederet artis juga pengusaha Indonesia mendapat kesempatan istimewa bertemu langsung dengan ulama terkemuka dunia, Habib Umar bin Hafidz. Terlihat Faank, vokalis Band Wali bertanya langsung pada sang ulama besar.
Sederet artis juga pengusaha Indonesia mendapat kesempatan istimewa bertemu langsung dengan ulama terkemuka dunia, Habib Umar bin Hafidz. Terlihat Faank, vokalis Band Wali bertanya langsung pada sang ulama besar. (istimewa/tangkap layar Youtube Nabawi TV)

Tangisan juga terluhat saat vokalis band Wali, Farhan Zainal Muttaqin alias Faank bertanya kepada Habib Umar.

Faank berharap agar Habib Umar bisa hadir setiap hari menyapanya.

"Saya berharap Habib bisa datang ke sini terus, tidak hanya sekali setahun, tapi setiap hari," harap Faank sambil sesekali tangannya ke arah wajah,

Sebelumnya, Faank Wali menanyakan terkait profesinya sebagai penghibur atau di dunia entertaninment.

Menurutnya, bekerja di dunia hiburan, ada kemungkinan besar bisa berbuat hal melenceng dan jauh dari agama.

"Habib, kami ini entertainer yang mungkin dekat sekali dengan kemaksiatan dan dosa. Mungkin sebagian dari kami juga banyak yang berangkat umrah, banyak pula yang bisa berangkat haji," kata Faank Wali.

Sepulang dari Tanah Suci, lanjutnya, iman para artis itu naik.

Akan tetapi, semua mulai berubah lagi setelah beberapa waktu kemudian.

Dia menanyakan cara agar iman yang sudah naik itu tidak kembali turun.

Faank Wali pun memohon agar Habib Umar bin Hafiz tidak setahun sekali datang ke Indonesia, tetapi kalau bisa sehari sekali.

Mendengar pertanyaan dan permohonan itu, Habib Umar bin Hafidz sempat tersenyum sebelum memberikan jawaban.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas