Bertemu Ibunda Inge Anugrah sebelum Cerai, Ari Wibowo Akui Tak Miliki Masalah dengan Mantan Mertua
Bertemu ibunda Inge Anugrah sebelum bercerai, Ari Wibowo mengaku tidak memiliki masalah dengan mantan mertuanya.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Salma Fenty

"Jadi sebetulnya ketika di awal ada berita Inge kaget kok tahu-tahu diceraikan itu semua hanya permainan drama," kata Ari Wibowo.
Lebih lanjut aktor yang pernah berperan dalam film 'Tersanjung the Movie' itu menerangkan keputusannya bercerai dari Inge Anugrah sudah terlebih dahulu dibicarakan secara matang.
Kedua putranya hingga keluarga Inge pun mengetahui hal tersebut.

Baca juga: Tak Mungkin Batasi Hubungan Inge Anugrah dan Anak-anaknya, Ari Wibowo: Dia Bisa Naik Taksi Ketemuan
"Dari awal perceraian ini sudah dibicarakan secara matang sebelum media tahu, sebelum pers diberi tahu itu sudah dibicarakan secara matang baik oleh saya, Inge, anak-anak, keluarga dari Inge," imbuhnya.
Diakui Ari Wibowo perceraiannya dengan Inge Anugrah adalah sebuah kegagalan keduanya selaku orang tua.
Terlebih di dalam perceraian tidak ada pihak yang merasa menang maupun kalah.
"Perceraian ini tidak ada yang menang, sudah pasti ini adalah kegagalan dari kedua orangtuanya," tuturnya.
Ia pun tak menyalahkan salah satu pihak dalam perceraiannya dengan Inge.
"Saya tidak bilang 100 persen salah satu pihak yang salah," pungkas Ari Wibowo.
(Tribunnews.com/Gabriella)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.