Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Tanggapi Perubahan Penampilan Drastis Putri Anne, Psikolog Singgung Rasa Gundah dan Kebahagiaan

Psikolog Rose Mini turut menanggapi perubahan sikap dan perilaku Putri Anne tersebut. Bahas soal rasa gundah dan kebahagiaan dalam diri seseorang.

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Tanggapi Perubahan Penampilan Drastis Putri Anne, Psikolog Singgung Rasa Gundah dan Kebahagiaan
Kolase Tribunnews
Psikolog Rose Mini turut menanggapi perubahan sikap dan perilaku Putri Anne tersebut. Bahas soal rasa gundah dan kebahagiaan dalam diri seseorang. 

Putri Anne kemudian tampak menunjukkan sejumlah gaya dengan penampilan barunya tanpa hijab.

Putri Anne bereaksi dipanggil janda oleh temannya.
Putri Anne bereaksi dipanggil janda oleh temannya. (Kolase Tribunnews)

"Neng," sapa temannya.

"Aduh, muka gue jelek banget" sahut Putri Anne.

Kamera lantas memperlihatkan wajah Putri Anne.

"Wah pucet Pil, lo ada warnanya dong," celetuk Putri Anne.

Tapi sejurus kemudian ia mulai bergaya narsis di depan kamera.

"Ih, jendes (janda)," tegas sang teman.

Berita Rekomendasi

Mendengar itu, Putri Anne terlihat sangat terkejut hingga memilih bersembunyi di balik punggung temannya.

Namun, keduanya kompak tertawa terbahak-bahak.

"Salah ya?" tanya temannya memastikan. 

Bukan hanya sekali, Putri Anne bereaksi saat dipanggil 'janda'. 

Sebelumnya, Putri Anne memberikan jawaban yang seolah menegaskan statusnya tak lagi sebagai istri Arya Saloka.

Hal itulah yang membuat publik berasumsi Putri Anne sudah berpisah dengan Arya Saloka.

Namun hingga berita ini diturunkan, baik pihak Putri Anne dan Arya Saloka kompak bungkam soal masalah rumah tangga mereka.

(Tribunnews.com/Dipta/Salma)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas