Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis Drama Korea Song of the Bandits, Dibintangi Kim Nam Gil dan Seohyun

Sinopsis drama Korea terbaru Song Of The Bandits yang tayang 22 September 2023, lengkap dengan daftar pemainnya.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Sinopsis Drama Korea Song of the Bandits, Dibintangi Kim Nam Gil dan Seohyun
Netflix
Song of the Bandits (Netflix Series) - Berikut sinopsis drama Korea Song Of The Bandits dan daftar pemainnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak sinopsis drama Korea terbaru Song of the Bandits lengkap dengan daftar pemainnya.

Drama Song of the Bandits dapat akan segera tayang pada 22 September 2023.

Drama dengan sembilan episode ini dapat disaksikan di saluran streaming Netflix.

Song of the Bandits merupakan drama bergenre aksi-thriller yang disutradarai oleh Hwang Joon-Hyeok.

Sementara itu, skenario drama ditulis oleh Han Jung-Hoon.

Baca juga: Drama Korea - The Escape of The Seven

Drama Song of the Bandits berkisah tentang para bandit ganas tidak akan berhenti untuk memperjuangkan tanah air yang berharga dan orang-orang yang mereka cintai, bahkan jika itu berarti hidup atau mati.

Sederet bintang utama dalam drama ini ada Kim Nam Gil, Seohyun, Yoon Jae Myung hingga Lee Hyun Wook.

Berita Rekomendasi

Sinopsis Song of the Bandits

Dikutip dari Soompi, Song of the Bandits adalah sebuah petualangan aksi.

Diceritakan, mereka beraksi di Gando, tanah tanpa hukum di Tiongkok tempat berkumpulnya uang dari Jepang dan orang-orang Joseon pada tahun 1920.

Saat itu, orang-orang melontarkan pukulan keras untuk melawan orang-orang yang mengusir mereka dari rumah demi melindungi tanah, keluarga, dan kawan-kawan mereka.

Sinopsis Song Of The Bandits
Sinopsis Song Of The Bandits.

Saat berada di bawah pendudukan Jepang, orang-orang di Korea Selatan pergi ke tanah tanpa hukum di Jiandao di Tiongkok.

Di sana, para pelancong menetap dan bersatu untuk melindungi pemukiman mereka dari bahaya.

Melalui tokoh fiksi, sejarah kekalahan akan diubah menjadi sejarah kemenangan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas