Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Aksi Anya Geraldine Jadi Juri Ajang Pencarian Bakat Bersama Gading Marten dan Vidi Aldiano

Anya Geraldine bersama dengan Gading Marten dan Vidi Aldiano duduk jadi dewan juri dalam sebuah kontes ajang pencarian bakat.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Aksi Anya Geraldine Jadi Juri Ajang Pencarian Bakat Bersama Gading Marten dan Vidi Aldiano
Instagram @kuyentertaiment
Aksi Anya Geraldine bersama Vidi Aldiano dan Gading Marten saat tampil sebagai juri dalam ajang pencarian bakat KFC Mencari Bucket. 

aporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anya Geraldine bersama dengan Gading Marten dan Vidi Aldiano duduk jadi dewan juri dalam sebuah kontes ajang pencarian bakat.

Ketiganya baru saja memulai episode perdana dalam live show ajang pencarian bakat yang tak hanya berfokus pada satu bakat saja.

Baca juga: Perankan Karakter Pemarah, Anya Geraldine Merasa Jadi Diri Sendiri

Anya Geraldine, Gading Marten dan Vidi Aldiano dipercaya untuk memberikan penilaian dalam KFC Mencari Bucket. Dalam episode perdana pun ketiganya dibuat kagum oleh sederet peserta.

Beberapa potongan video live show mereka pun ramai di media sosial, apalagi susunan dewan juri yang dianggap tidak biasa serta peserta yang tampil memukau.

Anya Geraldine sempat terpukau dengan penampilan salah satu peserta bernama Amanda yang membawakan lagu 'Lihatlah Lebih Dekat' ciptaan Mira Lesmana.

Baca juga: Vidi Aldiano Terharu Banjir Dukungan setelah Ungkap Kondisi Kesehatannya, Tegaskan Tak Menyerah

“Pemilihan lagunya tepat, sangat relate dengan para audiens untuk memberikan ruang nostalgia," ucap Anya Geraldine dikutip Tribunnews.com, Rabu (20/9/2023).

Berita Rekomendasi

"Dengan umur yang sekarang, saya yakin Amanda masih memiliki banyak sekali ruang untuk terus explore bakatnya. By the way aku juga mau dong dibuatkan desain baju dari Amanda,” lanjut Anya.

Tak hanya itu, aksi salah satu peserta bernama Asep juga menarik perhatian Anya Geraldine. Ia menyebut peserta bernama Asep itu sudah memiliki getaran aura bintang sejak naik ke atas panggung.

"Getaran dan aura bintangnya besar sekali," kata Anya.

"Asep memiliki showmanship yang luar biasa karena aksi panggungnya yang seru, dan bisa mengajak penonton untuk sama-sama bergoyang,” sambungnya.

Sekedar informasi KFC Mencari Bucket adalah ajang pencarian multi-bakat yang diselenggarakan dan disiarkan secara langsung di stasiun televisi NET TV dan YouTube KUY Entertaiment.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas