Link Nonton Drakor Song of the Bandits, Tayang Besok di Netflix
Drama Korea terbaru Song Of The Bandits akan tayang besok, 22 September 2023 di Netflix. Akses link nonton di artikel ini.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Drama Korea terbaru berjudul Song of the Bandits akan tayang mulai besok, Jumat (22/9/2023).
Song of the Bandits merupakan drama bergenre aksi-thriller.
Drama dengan sembilan episode ini dapat disaksikan di saluran streaming Netflix.
Drama Song of the Bandits berkisah tentang para bandit ganas tidak akan berhenti untuk memperjuangkan tanah air dan orang-orang yang mereka cintai, bahkan jika mereka harus mati.
Baca juga: Kang Full Jawab soal Pembuatan Drama Korea Moving Season 2
Drama Song of the Bandits disutradarai oleh Hwang Joon-Hyeok dan skenario drama ditulis oleh Han Jung-Hoon.
Song of the Bandits dapat ditonton melalui tautan berikut --> Netflix
Karakter Utama
Dikutip dari Asianwiki, Lee Yoon (Kim Nam-Gil), orang Korea yang bertugas di bawah militer Jepang di Korea Selatan.
Keadaan menyebabkan dia meninggalkan segalanya dan melakukan perjalanan ke Jiandao, Tiongkok.
Dia menjadi bandit untuk melindungi pemukiman di Jiandao dan masyarakatnya.
Kemudian, Nam Hee-Shin (Seohyun) menyembunyikan identitas aslinya.
Dia bekerja sebagai kepala bagian di biro kereta api untuk pemerintahan yang dikuasai Jepang di Korea.
Lalu, Lee Chung-Soo (Yoo Jae-Myung) adalah seorang komandan tentara gerakan kemerdekaan di Korea dan dia sekarang memimpin pemukiman Korea di Jiandao.
Baca juga: Drama Korea - Live Your Own Life
Selanjutnya ada Lee Gwang-Il (Lee Hyun-Wook), seorang perwira militer Jepang yang memusuhi Lee Yoon.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.