Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

PESTAPORA Siap Sajikan Kesegaran dengan Memberikan Perayaan Musik yang Meriah dan Penuh Warna

PESTAPORA 2023, perayaan musik yang siap dinikmati untuk semua kalangan selama tiga hari berturut-turut pada tanggal 22, 23 dan 24 September 2023.

Editor: Brand Creative Writer
zoom-in PESTAPORA Siap Sajikan Kesegaran dengan Memberikan Perayaan Musik yang Meriah dan Penuh Warna
Istimewa
(Ki-ka): Lay Ridwan Gautama, Executive Vice President (EVP) of Digital Product & Automotive Category Blibli; Kiki Aulia Ucup, selaku Direktur dari Boss Creator; Dito Ariotedjo, Menteri Pemuda dan Olahraga; Fahroni Arifin, SVP Head of Brand Management & Strategy IM3; Amir Widjaya, Executive Vice President Head, Marketing & Lifestyle BusinessOCBC NISP; Benny Hutagalung, Consumer Activation Dept Head Authenticity berfoto bersama dalam konferensi pers PESTAPORA yang siap sajikan kesegaran dengan memberikan perayaan musik yang meriah dan penuh warna pada tanggal 22, 23 dan 24 September 2023 mendatang di Gambir EXPO dan Hall D2 Jiexpo Kemayoran, Jakarta.) 

PESTAPORA akan terus tampil untuk memberikan pengalaman baru bagi para pecinta musik di Indonesia. Tahun ini, PESTAPORA akan menghadirkan sajian musik dari berbagai daerah di Indonesia. Berikut adalah beberapa musisi daerah populer yang akan tampil di PESTAPORA:

Indonesia Timur Show, yang akan menampilkan Barry Likumahuwa feat Shine of Black, Doddie Latuharharry, dan Mellyanox Victor Hutabarat X Trio Ambisi feat Ricad Hutapea Power Band, yang akan membawakan musik rock khas Sumatera Utara

Sajian Sumatera Barat: Kintani X Ipank X Ratu Sikumbang, yang akan memeriahkan PESTAPORA dengan musik Sumatera Baratnya.

“PESTAPORA adalah festival musik yang ingin merangkul semua kalangan. Kami ingin menghadirkan hiburan yang berkualitas dan terjangkau bagi semua orang.

Dengan menghadirkan musik dari berbagai daerah di Indonesia, kami ingin menunjukkan bahwa musik Indonesia sangat beragam dan kaya akan warna, kami yakin para penikmat musik akan sangat mengapresiasi penampilan mereka!” kata Kiki Aulia Ucup, selaku Direktur dari Boss Creator. 

Keseruan dan keragaman yang dihadirkan tak hanya sekedar penampilan musik

Akan hadir komunitas Standup Indonesia yang akan dimeriahkan oleh para komika ternama, seperti Aci Resti, Soleh Solihun, Adjis Doa Ibu hingga Kiky Saputri. Para komika ini akan menghibur para pengunjung dengan lelucon-lelucon segar dan lucu.

Berita Rekomendasi

Para komunitas pelancong dari Maluku juga turut meramaikan PESTAPORA, mulai dari  Rafii (@jangandiamterusbackpacker), John (@Meramucerita) dan Rifki (@putihburem) yang akan berbagi kisah perjalanan mereka. Berbagai macam makanan khas Maluku  juga dapat dinikmati gohu tuna, sarabati tidore, nasi jaha, bebek la pinra hingga makan ulat sagu. 

Tiket PESTAPORA masih dapat dibeli secara online melalui situs resmi PESTAPORA dan blibli.com/PESTAPORA.

Tiket daily pass dijual seharga Rp250.000 sedangkan Tiket 3 Day Pass seharga Rp700.000, harga tiket belum termasuk pajak. Untuk informasi terbaru, ikuti terus akun sosial media @PESTAPORA dan @BOSS.CREATOR.

PESTAPORA didukung oleh official telco partner IM3, official cigarette partner Authenticity, official beer partner Multi Bintang Indonesia, official bank partner OCBC NISP, Greenpeace, AXE, official ready to drink tea Teh Pucuk Harum, official e-commerce partner Blibli, official smartphone partner Realme, official ice cream partner Cornetto, dan official pure water Cleo.

Fahroni Arifin, SVP-Head of Brand Management & Strategy IM3 mengungkapkan, “PESTAPORA merupakan salah satu wujud nyata dari komitmen IM3 untuk terus menyajikan pengalaman luar biasa bagi para pelanggan setianya, terutama dalam ranah seni dan musik.

Sejalan dengan semangat ini, IM3 turut menghadirkan berbagai fasilitas, layanan gratis, serta kegiatan seru bagi seluruh pengunjung PESTAPORA, terutama pelanggan IM3, di IM3 Collabonation Booth agar dapat menikmati Serunya Hidup Simpel di #PestaporaBarengIM3.

Dalam pembangunan booth ini, kami berkolaborasi dengan seniman bambu asal Yogyakarta bernama Novi Kristinawati yang memberikan sentuhan instalasi seni bambu yang sangat estetik.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas