Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sempat Kesal Buku Master Firasat Diperjualbelikan Tanpa Izin, Wirang Birawa Sudah Maafkan Pelaku

Wirang Birawa mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati jika ada yang menjual buku Master Firasat miliknya.

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Sempat Kesal Buku Master Firasat Diperjualbelikan Tanpa Izin, Wirang Birawa Sudah Maafkan Pelaku
Tribunnews.com/ Fauzi Nur Alamsyah
Wirang Birawan saat melalukan jumpa pers terkait permasalahan penjualan buka Master Firasat. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Master firasat Wirang Birawa kesal dengan aksi pembajakan bukunya yang berjudul Master Firasat.

Sebab karya pertamanya itu diperjual belikan tanpa izin dalam sebuah e-commerce berlogo oren.

Namun seiring berjalannya waktu Wirang Birawa berhasil mendatangi pelaku pembajakan buku miliknya itu di kawasan Serpong, Tangerang Selatan, pada Selasa (19/9/2023).

"Sampulnya teman saya yang bisa mas, bisa bikin itu semua. Gambar seperti itu dia bisa, desainnya dibuat sama dia," kata pelaku dikutip dalam Instagram Wirang Birawa, Kamis (21/9/2023).

Pelaku menurut Wirang telah menjual buku miliknya dengan harga Rp 400 ribu.

Baca juga: Cerita Pembaca Firasat Wirang Birawa Dipercaya sebagai Konsultan Bisnis

"Udah dijual ke 14 orang. Harga satuannya Rp 400 ribu," sambungnya.

BERITA REKOMENDASI

Dengan begitu pelaku telah meminta maaf kepada Wirang, ia berjanji untuk tidak mengulanginya lagi.

"Saya meminta maaf atas perbuatan saya ini," ungkap pelaku.

Tidak ingin masalah tersebut terulang kembali Wirang mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati jika ada yang menjual buku Master Firasat miliknya.

Sebab tidak semua orang bisa mendapatkan buku tersebut.

"Buku 'Master Firasat' tidak bisa dimiliki oleh semua orang. Jika anda mendapatkan buku saya namun tidak cek tanggal lahir dan bukan dari akun resmi saya, dipastikan 100 persen palsu," pungkasnya.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas