Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis Film Deep Blue Sea, Petaka Penelitian Bawah Laut, Tayang Malam Ini di Trans TV

Berikut sinopsis film Deep Blue Sea, petaka penelitian yang terjadi di bawah laut, tayang malam ini di Trans TV.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Sinopsis Film Deep Blue Sea, Petaka Penelitian Bawah Laut, Tayang Malam Ini di Trans TV
Kolase Tribunnews.com/IMDb
Poster film Deep Blue Sea - Berikut sinopsis film Deep Blue Sea, petaka penelitian yang terjadi di bawah laut, tayang malam ini di Trans TV. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut sinopsis film Deep Blue Sea yang dijadwalkan tayang pada malam hari ini, Jumat  (22/9/2023) pukul 21.00 WIB di Trans TV.

Deep Blue Sea merupakan film bergenre action, adventure, dan Sci-Fi yang dirilis pada tahun 1999.

Film Deep Blue Sea disutradarai oleh Renny Harlin.

Mengutip laman IMDb, sederet aktor yang membintangi film Deep Blue Sea di antaranya Thomas Jane, Saffron Burrows, dan Samuel L. Jackson.

Film Deep Blue Sea memiliki durasi penayangan selama 1 jam 45 menit.

Berikut ini sinopsis film Deep Blue Sea sebagaimana dikutip Tribunnews.com dari laman IMDb dan sumber lainnya:

Stellan Skarsgard dalam film Deep Blue Sea (1999)
Stellan Skarsgard dalam film Deep Blue Sea (1999).

Baca juga: Sinopsis Kisah Tanah Jawa Pocong Gundul, Tayang Perdana di Bioskop pada 21 September 2023

Sinopsis Film Deep Blue Sea

Berita Rekomendasi

Film Deep Blue Sea berkisah tentang para ilmuwan yang berada dalam situasi penuh ancaman setelah subjek penelitian mereka berhasil kabur.

Mulanya, Dr. Susan McAlester (Saffron Burrows) dan Jim Whitlock (Stellan Skarsgard) tinggal di sebuah fasilitas penelitian bawah laut demi menyelesaikan suatu proyek khusus.

Dalam penelitian ini, mereka berupaya mencari cara untuk memperbaiki sel-sel otak dari para penderita Alzheimer.

Kedua ilmuwan itu pun memilih Hiu Mako sebagai subjek penelitian.

Hiu Mako dipilih karena di dalam otak predator ini terdapat zat kompleks protein yang dapat membantu regenerasi sel otak manusia.

Awalnya, penelitian Dr. McAlester dan Jim berjalan lancar dan tidak mengalami kesulitan berarti.


Hingga akhirnya terjadi sebuah petaka yang mengancam nyawa serta karir kedua ilmuwan itu.

Baca juga: Sinopsis Drama Korea Song of the Bandits, Dibintangi Kim Nam Gil dan Seohyun

Seekor hiu Mako lepas dari fasilitas penelitian.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas