Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sempat Curigai Suami, Vega Darwanti Pernah Berniat Diam-Diam Ikuti Aktivitas Dema Sany Sanjaya  

Curiga dan cemburu Vega di kala sang suami tidak ada kabar dan memilih pergi bersama teman-teman ketimbang dengan keluarga yang jarang kumpul bersama

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Sempat Curigai Suami, Vega Darwanti Pernah Berniat Diam-Diam Ikuti Aktivitas Dema Sany Sanjaya  
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Vega Darwanti ketika ditemui di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Selasa (27/9/2022). 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presenter Vega Darwanti sempat memiliki kecurigaan besar dengan sang suami, ketika ia dan Dema Sany Sanjaya menjalani hubungan pernikahan jarak jauh.

Vega Darwanti bekerja menjadi publik figur di Jakarta, sementara Dema Sany Sanjaya adalah seorang dokter di rumah sakit di kawasan Bandung, Jawa Barat.

"Waktu awal-awal sih ada curiga dan cemburu sama suami ya.

Manusiawi sih kalau itu. Cuma lama kelamaan kan sudah semakin percaya," kata Vega Darwanti ketika ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Minggu (24/9/2023).

Curiga dan cemburu Vega di kala sang suami tidak ada kabar dan memilih pergi bersama teman-teman ketimbang dengan keluarga yang jarang kumpul bersama.

Belum lagi Vega punya kecurigaan dengan pasien yang ditangani Dema di rumah sakit.

Baca juga: Suami Ingin Tambah Anak Dua Lagi, Vega Darwanti: Kita Produksi Terus  

Berita Rekomendasi

Api cemburu pun sempat dirasakan olehnya saat awal-awal berjauhan dengan sang suami.

"Dulu aku sempat kepikiran penasaran sama suamiku, mau diikutin aja lah. Cuma ya aku mikir, buat apa. Ya tapi kita gak bisa ikutin suami 24 jam dan gabisa genggam juga," ucap wanita berusia 36 tahun itu.

"Disaat itu kita serahkan kepada Allah. Karena itu diluar dari kapasitas kita," tambahnya.

Vega mengakui Dema sering menenangkan dirinya dengan pernyataan yang membuat dirinya yakin, kalau suaminya tidak macam-macam di rumah sakit.

"Cuma suamiku selalu kasih kepercayaan kalau dia kerja gak ada yang main main, karena taruhan ke pasien nyawa. Dia cuma mikir pasien datang ke dokter bisa sembuh," jelasnya.

Vega mengakui jika sang suami mulai macam-macam, ia punya akan merasakannya. Sebab, seorang suami istri punya keterikatan batin karena sudah lama bersama.

"Kalau pasangan boong kan pasti ada feeling. Aku sih merasa gak ada rasa dia bohonng gitu. Karena kami sama sama punya niat yang sama, saat berumah tangga mau jalanin baik dan ibadah," ungkapnya.

"Kalau lagi kesel sama suami cuma mikir, kalau bukan karena Allah ya, ya dari situ balik lagi," tambahnya.

Vega Darwanti masih terus berusaha untuk menjadi istri yang baik dan pengertian, serta memahami keadaan kalau ia dan Dema Sany Sanjaya harus menjalani rumah tangga jarak jauh.

"Kalau misalnya kayak dia gak minta maaf, ya aku yg minta maaf duluan biar dapat pahala. Ya sama sama mencari keberkahan lah," ujar Vega Darwanti. (ARI).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas