Lempar Aksi Saling Sindir di Medsos soal Rumah Tangganya, Marshel Widianto dan Cesen Tuai Cibiran
Lempar aksi saling sindir di media sosial masing-masing soal rumah tangganya, Marshel Widianto dan Cesen menuai cibiran publik.
Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Salma Fenty
Dalam bagian captionnya, Marshel menuliskan sebuah pesan menohok yang diduga untuk Cesen.
"Emang pergi pagi pulang pagi kaya gini kurang nyata apa lagi yaa?," tulis Marshel.
Lagi-lagi, seolah menjawab pernyataan sang suami, Cesen kembali menuliskan sebuah pesan dalam unggahannya.
"Percuma ngejar dunia tapi lupa keluarga," tulis Cesen, dikutip dalam Instagram @ceseniy, Selasa (26/9/2023).
Tak ayal, aksi saling sindir dari Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 pun menuai cibiran dari warganet.
Tak sedikit publik yang menyudutkan pihak Cesen.
Sedangkan, netizen lainnya turut memberikan dukungan semangat untuk Marchel.
"Nikahnya privat, kalau ada masalah keluarga go public," ejek @hasihan*** di unggahan Marshel.
"Nikahnya sok misterius, giliran ada masalah berantem di IG, makin singet aeh," kata @alvonso***.
"Bang, sediain sehari buat pacaran berdua ma istri umur segitu punya anak dan hamil lagi gimana enggak stres, pasti stres," saran @rinjani***.
"Ya namanya rumah tangga pasti ada aja lika-likunya, kalau banyak sawerannya berarti kondangan," komentar akun @mas***ydanu.
"Hidup butuh uang Brur. Tapi ada yg ga bisa dibeli/ditebus dgn uang. Waktu bersama anak dan istri (apalagi sedang hamil), punya ikatan emosional dgn anak & istri dan aset kesehatan yg super duper mahal," balas akun @ben***arigan.
"Ntar gk ada duit tttp di hina kalo kerja keras gini malah dibilang gk peduli... Hmmm," timpal akun @chri***otoo.
"Ga kebayang andaikata jd istri Rafi ahmad yg bisa pulang seminggu sekali," timpal akun @ardia***endis ikut menyentil Cesen
(Tribunnews.com/Rinanda)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.