Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Resmi Rujuk dengan Lady Nayoan, Rendy Kjaernett: Mau Jadi yang Terbaik Buat Istri dan Anak

Sempat selingkuh hingga bisa rujuk kembali dengan Lady Nayoan, Rendy Kjaernett kini ingin jadi pribadi yang baik untuk istri dan anak-anaknya.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Resmi Rujuk dengan Lady Nayoan, Rendy Kjaernett: Mau Jadi yang Terbaik Buat Istri dan Anak
Kolase tribunnews
Diterima kembali hingga rujuk dengan Lady Nayoan, Rendy Kjaernnet kini ingin jadi pribadi yang baik untuk istri dan keluarga. 

TRIBUNNEWS.COM - Rujuk dengan Lady Nayoan, Rendy Kjaernett akui ingin jadi yang terbaik untuk istri dan anak-anaknya.

Sebelumnya, Rendy Kjaernet digugat cerai oleh Lady Nayoan setelah perselingkuhan dengan Syahnaz Sadiqah dibongkar di publik.

Sedangkan dalam sidang mediasi di Pengadilan Negeri Bekasi, Rabu (16/8/2023), Lady Nayoan menerima permohonan damai dari Rendy Kjaernett.

Bahkan, baru-baru ini Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan juga sudah melakukan pengukuhan pernikahan.

Setelah resmi rujuk, Rendy Kjaernett kini ingin menjadi sosok pribadi yang baik untuk istri dan anaknya.

"Dari diri sendiri ya mau jadi yang terbaik aja untuk istri dan anak," ungkap Rendy Kjaernett, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (28/9/2023).

Baca juga: Bersyukur Dapat Kesempatan Kedua, Rendy Kjaernett: Sekarang Bangun Fondasi Lebih Kuat

Terkait permasalahan rumah tangganya yang dulu, Rendy Kjaernett menjadikannya sebagai pembelajaran hidup.

Berita Rekomendasi

Saat ini, Rendy lebih memilih untuk fokus menjalani kehidupan ke depan dan menata rumah tangganya agar lebih baik lagi.

"Yang udah-udah, jadi pembelajaran juga, ya sekarang kan lihatnya ke depan aja, maksudnya ke depan menata rumah tangga gimana," ujarnya.

Ia pun kini juga bisa belajar dari kesalahannya sebelumnya.

"Kalau kita nggak buat salah kan kita nggak belajar, tapi kan nggak harus buat salah terus baru belajar kan."

"Tapi kalau namanya buat salah ya harus ada yang dipelajari, kalau nggak ada yang berubah nggak ada yang dipelajarin kan percuma," ucapnya.

Sempat Diselingkuhi hingga Mau Terima Kembali Rendy Kjaernett, Lady Nayoan Akui Tak Trauma

Pada kesempatan yang sama, Lady Nayoan mengatakan, dirinya tak trauma untuk menjalani rumah tangganya kembali dengan Rendy Kjaernett meski sempat diselingkuhi.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas