Gideon Tengker Kembali Dibuat Kecewa, Rieta Amilia Absen di Sidang Harta Gana Gini
Kehadiran Rieta sangat ditunggu oleh Gideon untuk bisa melakukan mediasi atas gugatannya berkait harta ratusan miliar .
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNEWS.COM, JAKARTA - Sidang perdata gugatan harta gana-gini yang dilayangkan Gideon Tengker terhadap mantan istrinya, Rieta Amilia masih berlanjut di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Kali ini sidang gugatan harta gana-gini tersebut berjalan alot dimana Rieta Amilia kembali tidak hadir dalam mediasinya dengan Gideon Tengker kali ini.
"Hari ini proses persidangan mediasi antara saya sebagai kuasa hukum penggugat om Gideon Tengker dengan mantan istri om gideon Rieta Amilia Beta," kata kuasa hukum Gideon Tengker, Erles Rareral, Kamis (19/10/2023).
Kehadiran Rieta sangat ditunggu oleh Gideon untuk bisa melakukan mediasi atas gugatannya atas harta ratusan miliar. Sebab sebelumnya Rieta dijadwalkan hadir.
Namun sang kuasa hukum secara dadakan menyebut kliennya tidak bisa hadir karena ada acara.
"Informasi yang kami peroleh katanya Rieat akan hadir namun sampai akhir mediasi tadi tidak kelihatan Rieta, menurut informasi dari pengacaranya mereka juga baru tahu tadi dibatalkan ada urusan," ungkap Erles.
Baca juga: Kuasa Hukum Gideon Tengker Sebut Rieta Amilia Bakal Hadir di Sidang Mediasi Harta Gana-gini Besok
Atas ketidak hadiran Rieta Amilia terus menerus membuat kekecewaan dirasakan pihak Gideon.
"Namun saya sebagai kuasa hukum pengugat merasa keberatan di sini tadi mediasi, karena dimana mediasi itu sangat dibutuhkan kehadiran dari tim prinsipal, mengenai setuju itukan bisa diberi ruang pertemuan antara prinsipal om Gideon dan Rieta Amilia menyangkut harta-hartanya itu," ungkap Erles.
"Tapi sayang lagi-lagi Rieta belum hadir," lanjutnya.
Sehingga sidang gugatan harta gana-gini Gideon Tengker terhadap Rieta Amilia kembali ditunda pekan depan.
"Sehingga dari pihak pengacara meminta waktu untuk seminggu lagi dan hakim mediator memberi kita waktu memang seminggu, tapi Rieta bisanya datang senin selasa bisa datang yaudah diagendakan untuk mediasi, bukan lagi harga mati dikami. Kali ini tidak," pungkas Erles.
Gideon Tengker sendiri tidak banyak bicara dalam sidang gugatan harta gono-gininya.
Untuk diketahui, pada awal Juni 2023 ayah Nagita Slavina ini menggugat mantan istrinya Rieta Amalia atas harta bersama yang diperoleh selama pernikahan.
Adapun gugatan harta tersebut mencapai Rp300 miliar.
Harta tersebut terdiri dari empat rumah yang berada di kawasan Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan, Rumah Produksi Frame Ritz, Restoran Rietz Kitchen, Penginapan Resort Wyndham, Tamansari Jivva di Bali, Rumah Luwih Beach Resort di Bali dan tiga unit apartemen di The Capital Residence, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.